Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manfaat Cuddle di Ranjang, Hubungan Lebih Mesra hingga Tidur Nyenyak

Kompas.com - 30/12/2022, 22:00 WIB
Dinno Baskoro,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

Sumber Dreams

KOMPAS.com - Aktivitas romantis seperti cuddle dapat dilakukan pasangan sebagai salah satu cara untuk lebih menjalin keintiman.

Tidak seperti berpelukan yang biasa, cuddle umumnya berlangsung dalam waktu lama, memakan waktu berjam-jam atau bahkan semalaman.

Sebetulnya tidak ada aturan pasti di mana pasangan bisa saling berpelukan dan mesra-mesraan.

Namun sejumlah penelitian menyebut kalau cuddle di ranjang memiliki lebih banyak manfaat bagi kesehatan dan hubungan.

Baca juga: Cerita Seorang Nenek yang Berprofesi sebagai Cuddle Mum di Rumah Sakit 

Manfaat cuddle di ranjang bagi pasangan

Posisi cuddle spooningSound health and lasting wealth Posisi cuddle spooning

Melalui riset sederhana yang dilakukan oleh Dreams.co.uk dan National Cuddle Survey di Inggris secara online, sejumlah pasangan merespons hal-hal yang berkaitan dengan aktivitas cuddle.

Separuh dari responden mengatakan bahwa mereka menyukai saat cuddle dengan pasangan di ranjang.

Salah satu alasannya karena berpelukan dalam waktu lama di ranjang dapat memberikan kenyamanan yang lebih bagi seseorang.

Di samping itu, beberapa penelitian pun mendukung hasil riset tersebut dengan manfaat berpelukan yang dilakukan di atas ranjang.

1. Hubungan menjadi lebih mesra

Cuddle dapat membantu melepaskan hormon di dalam tubuh yang disebut oksitosin.

Hormon ini mampu memberikan perasaan tenang dan nyaman, sehingga kerap dijuluki sebagai "hormon cinta".

Oksitosin sebagian besar bertanggung jawab atas aktivitas reproduksi seperti induksi persalinan hingga merangsang produksi ASI pada wanita hamil.

Di samping itu, hormon tersebut juga dapat meningkatkan hubungan kepada pasangan.

Menurut penelitian yang dilakukan oleh profesor psikologi, Ruth Feldman di Universitas Bar-Ilan, Israel, semakin banyak hormon oksitosin diproduksi, maka semakin mesra pula hubungan dengan pasangan.

Bahkan semakin lama dan sering cuddle itu dilakukan, jumlah hormon oksitosin di dalam tubuh bisa meningkat dua kali lipat.

Halaman:
Sumber Dreams
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com