Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Rempah yang Bisa Bantu Turunkan Berat Badan, Termasuk Lada Hitam

Kompas.com - 05/01/2023, 11:43 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Kurkumin dalam kunyit telah dikaitkan dengan peningkatan sensitivitas insulin dan peradangan yang lebih rendah, serta pengurangan pembentukan sel-sel lemak.

Sebuah ulasan dalam Biofactors edisi Januari-Februari 2013 juga mengklaim kurkumin bisa mengurangi obesitas dan efek kesehatan yang merugikan lainnya.

Kunyit paling sering ditemukan dalam bubuk kari.

Semangkuk kari yang kaya rasa dan pedas merupakan makanan yang memuaskan, tetapi apakah itu akan sejalan dengan rencana penurunan berat badan, tergantung pada bagaimana kita membuatnya.

Kuncinya adalah tetap berpegang pada ukuran porsi tunggal, cari resep yang lebih ringan dan lakukan substitusi untuk menurunkan kandungan kalori, seperti menggunakan yoghurt tanpa lemak sebagai pengganti santan dan ikan sebagai pengganti potongan daging yang lebih berlemak.

Menurut NCCIH, kunyit umumnya aman tetapi dapat menyebabkan masalah gastrointestinal ketika orang menelan terlalu banyak dari waktu ke waktu.

Baca juga: 6 Makanan yang Bikin Lebih Sehat di Tahun 2023, Salah Satunya Kunyit

5. Lada hitam

Sebuah studi awal di bulan April 2012 pada sel tikus dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry menunjukkan bahwa piperine, komponen rasa pedas dalam lada hitam, dapat mengganggu pembentukan sel-sel lemak baru.

Para peneliti berpikir piperine juga dapat memicu reaksi berantai metabolik yang membantu menjaga lemak dengan cara lain.

Namun, penelitian pada manusia diperlukan untuk mengonfirmasi hal ini.

Di sisi lain, sebuah studi kecil pada bulan April 2018 di Food & Function menunjukkan bahwa lada hitam dapat mengekang nafsu makan kita.

Sekelompok 16 orang diberi minuman lada hitam dan minuman kontrol (tidak mengandung rempah-rempah) sebelum makan.

Minuman lada hitam terbukti membantu mengurangi rasa lapar dan meningkatkan rasa kenyang.

Terakhir, lada hitam tidak hanya dianggap memiliki banyak manfaat kesehatan lainnya, tetapi juga membantu penyerapan kurkumin.

Dan seperti disebutkan di atas, kurkumin juga dapat membantu dalam manajemen berat badan.

Terlepas dari itu, sebagai penambah rasa bebas kalori yang mudah didapat, lada hitam tentu saja merupakan cara cerdas untuk membumbui hidangan.

Baca juga: Khasiat Lada Hitam, Turunkan Kolesterol hingga Cegah Kerusakan Sel

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com