Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Sneaker Keren untuk Rayakan Tahun Kelinci, Pilih Mana?

Kompas.com - 18/01/2023, 18:14 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

8. Vans


Merek sepatu skate Vans bisa dibilang menawarkan koleksi Tahun Kelinci paling kreatif dalam DIY Hi VLT LX yang diluncurkan bersama Billy's Tokyo.

Terdapat beberapa siluet berpotongan tinggi yang diberi hiasan bertemakan kelinci, serta tiga slip-on yang menampilkan desain kelinci dalam konsep yin dan yang.

Baca juga: Koleksi Vans untuk Sambut Tahun Kelinci, Rilis di Indonesia

9. Onitsuka Tiger

Onitsuka Tiger Year of The Rabbit Onitsuka Tiger Year of The Rabbit
Untuk memeriahkan tahun baru Imlek, Onitsuka Tiger merilis edisi khusus pada seri Mexico 66.

Terinspirasi oleh Zodiac tahun depan, Kelinci Air, koleksi ini hadir dalam paduan warna "Cream" dan "Birch" pada bahan kulit daur ulang.

Lapisan bulu imitasi halus membentang di sepanjang garis Tiger di sisinya, sementara branding warna emas muncul di tab lidah dan penutup tumit. Lalu sol dalam berwarna merah cerahnya dihiasi dengan angka“20” dan “23”.

10. Dr. Martens

Dr. Martens Year of The Rabbit Dr. Martens Year of The Rabbit
Meski tidak tergolong sebagai sneaker, tapi koleksi Dr. Martens ini layak mendapat perhatian. Kali ini brand Inggris tersebut merilis sepatu boots klasik 1460 8-lobang dan seri 1461 oxfords 3-lobang dengan koin China warna emas dan detail merah cerah.

Dua koleksi ini dilengkapi dengan percikan warna merah pada loop tumit Air Wair yang bersulam emas dan jahitan Goodyear welt yang terbuka. Khusus untuk sepatu boots 1460 panel merah tambahan juga terlihat di bagian lidah dengan penutup risleting.

Pada seri oxford, solnya diberi warna merah, sedangkan seri bootsnya tetap menggunakan sol hitam. Namun kedua pasang sepatu hadir dengan tali alternatif warna merah ddi samping tali hitam.

Baca juga: Tengok, Sederet Jam Tangan Merek Ternama Bertema Tahun Kelinci

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com