Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/01/2023, 17:00 WIB
Anya Dellanita,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Healthline

KOMPAS.com - Semua orang tentu ingin hidup dengan bahagia atau lebih bahagia dari saat ini.

Sayangnya, terkadang kita merasa bahwa merasa bahagia atau menemukan kebahagiaan dalam hidup adalah hal yang sulit.

Namun, sebenarnya rasa bahagia bisa dicapai jika kita menerapkan beberapa kebiasaan tertentu.

Baca juga: 7 Cara Bersyukur Setiap Hari, Hidup Akan Lebih Bahagia

Berikut lima kebiasaan yang dapat membuat hidup lebih bahagia.

  • Tersenyum

Seseorang tentu akan tersenyum saat sedang senang, dan tersenyum jugalah yang akan membuat otak melepaskan dopamin, membuat kita lebih bahagia.

Meskipun tidak sepenuhnya terbukti, para peneliti di American Psychological Association menemukan hubungan antara senyuman dan kebahagiaan dapat dikaitkan dengan “hipotesis umpan balik wajah", di mana ekspresi wajah dapat memengaruhi emosi.

Namun, ini tidak berarti kita harus memasang senyum palsu sepanjang waktu.

Lebih baik, cobalah untuk tersenyum ketika merasa sedih atau memulai hari dengan tersenyum pada diri sendiri di cermin.

  • Berolahraga

Berolahraga bukan hanya menyehatkan untuk tubuh lho.

Sebab, olahraga rutin dapat mengurangi kecemasan, stres, dan gejala depresi, sekaligus meningkatkan kepercayaan diri dan rasa bahagia.

Bahkan, aktivitas fisik sedikit saja sudah bisa membuat kita lebih bahagia, sehingga tidak perlu terlalu memaksakan diri melakukan olahraga berat.

Berikut beberapa latihan yang bisa dicoba:

  • Berjalan kaki di sekitar rumah setelah makan malam
  • Mengikuti kelas yoga untuk pemula
  • Memulai hari dengan pemanasan selama lima menit

Kita juga bisa melakukan aktivitas menyenangkan yang awalnya kita sukai, namun sempat terlupakan begitu saja atau mencoba melakukan aktivitas baru yang selalu ingin kita coba, seperti golf, atau bowling.

  • Tidur yang cukup

Tak peduli apa kesibukan kita, semua orang membutuhkan waktu tidur yang cukup, setidaknya selama tujuh jam per harinya.

Tidur yang cukup dibutuhkan untuk membuat tubuh tetap sehat, meningkatkan fungsi otak, dan menjaga kesehatan mental.

Baca juga: 5 Hal Penting saat Self Healing, Salah Satunya Bersyukur

Halaman:
Sumber Healthline


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com