Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Cepat Belajar Berenang Khusus untuk Pemula

Kompas.com - 20/01/2023, 17:36 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Belajar berenang dapat dilakukan oleh siapa saja, baik anak kecil sampai orang dewasa.

Namun bagi pemula, latihan berenang perlu dilakukan secara rutin karena kemungkinan tidak semua orang dapat menguasai berbagai gerakan dengan cepat.

Tapi setidaknya ada lima latihan yang menjadi kunci agar bisa lebih cepat berenang, mulai dari latihan pernapasan, latihan mengambang hingga latihan menendang. 

Baca juga: Tampil Fashionable Saat Berenang, Ini 4 Tips yang Bisa Dicoba 

Cara cepat belajar berenang bagi pemula

Berenang dapat meningkatkan performa saat berhubungan seksual Berenang dapat meningkatkan performa saat berhubungan seksual

Agar bisa berenang dengan lancar, ada beberapa hal yang perlu dipelajari sebagai latihan dasar fisik.

Melansir laman Times of India, berikut lima cara cepat belajar berenang.

1. Latihan pernapasan

Berenang tak cuma mengandalkan koordinasi tubuh, tapi juga teknik pernapasan khusus.

Secara umum, teknik atau latihan pernapasan untuk berenang meliputi bernapas secara penuh melalui hidung atau mulut, latihan menahan napas dan latihan mengambil napas.

Kemudian sering-sering belajar menarik napas dengan cepat saat kepala berada di atas air.

Cara ini memungkinkan kita untuk mencegah terjadinya tersedak dan panik akibat tidak memahami cara bernapas saat berada di air.

2. Mengapung di air

Sebelum mempelajari berbagai gaya renang, akan lebih baik jika kita memulainya dengan belajar mengambang atau mengapung di air.

Mengambang di air ini dapat membantu kita membiasakan diri untuk bisa bergerak dengan benar saat berada di kolam.

Bahkan latihan mengambang ini cukup krusial untuk menghindari kita dari kejadian seperti tenggelam.

Baca juga: 9 Penyakit Bisa Disembuhkan dengan Berenang, Asma hingga Hipertensi 

Ilustrasi manfaat berenang, kapan waktu yang tepat untuk berenang?Olsner Health Ilustrasi manfaat berenang, kapan waktu yang tepat untuk berenang?

3. Koordinasi bagian tubuh

Saat berenang, semua bagian tubuh harus dapat terkoordinasi dengan baik.

Kita harus bisa menggerakkan otot punggung bawah, perut, pinggul dan kaki agar terus bergerak maju secara bergantian dengan otot lengan dan tangan yang digunakan untuk memotong air agar tubuh bisa meluncu di dalam air. 

Latihan koordinasi tubuh ini bisa dilakukan baik di tepi kolam renang atau menstimulasi gerakan saat di darat. 

4. Latihan menendang

Menendang adalah keterampilan penting lainnya untuk dipelajari jika ingin cepat belajar renang. Tapi latihannya tidak seperti menendang bola, melainkan menendang air. 

Menendang air ini dapat membantu tubuh bergerak ke arah depan dan mempermudah kita bergerak ketika sedang berenang. 

Biasanya para pelatih renang menggunakan papan selancar atau tepi kolam sebagai tumpuan saat latihan menenang.

5. Latihan menyapu air

Setelah menguasai cara bernapas, mengapung, koordinasi tubuh dan menendang, inilah saatnya untuk mempelajari latihan menyapu air.

Gerakan ini melibatkan kekuatan otot lengan dan tangan agar dapat menarik air dan tubuh lebih leluasa meluncur di dalam air.

Latihan menyapu air ini nantinya juga menjadi gerakan inti dalam berbagai gaya renang seperti gaya bebas, gaya punggung, kupu-kupu dan lain sebagainya.

Dengan menguasai lima latihan inti seperti di atas secara rutin, maka aktivitas berenang akan lebih terasa mudah dan menyenangkan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com