Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/02/2023, 06:03 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Lirik lagu Rescue Me oleh OneRepublic mengisahkan penyanyi yang tersesat dan hancur setelah putus cinta, dan bagaimana dia mencari seseorang untuk menyelamatkannya.

Rescue Me menjadi pengingat bahwa ada harapan usai putus cinta, dan menemukan kembali kebahagiaan tidaklah mustahil.

5. Josh Groban - You Are Loved (Don't Give Up)


Karya klasik Josh Groban ini merupakan lagu yang menggambarkan harapan dan pemulihan.

Setiap bait dalam lirik lagu You Are Loved seolah memberikan dorongan yang dibutuhkan untuk terus bergerak maju.

Setiap kali kita merasa kesepian, ingatlah kita tidak benar-benar sendirian. Selalu ada orang yang peduli dan ingin membantu kita melalui apa pun yang kita alami.

6. Kelly Clarkson - Stronger (What Doesn't Kill You)


Stronger bercerita tentang mengatasi rintangan dan menjadi lebih kuat.

Lewat lagu ini, sang penyanyi Kelly Clarkson ingin menunjukkan apa pun yang terjadi dalam hidup bisa diatasi selama kita tetap kuat.

Stronger merupakan anthem bagi siapa pun yang menghadapi kesulitan dan berhasil mengatasinya.

7. Rachel Platten - Fight Song


Fight Song dari Rachel Platten cocok didengarkan oleh setiap orang yang sudah melewati masa-masa sulit dan membutuhkan pengingat jika segala sesuatu dapat diatasi.

Entah itu berjuang menghadapi pertempuran pribadi atau mendukung orang yang dicintai, lagu ini akan membantu meningkatkan semangat dan menyadarkan bahwa kita dapat melakukan apa pun yang diinginkan.

8. Josh Groban - You'll Never Walk Alone


Pencinta sepak bola pasti mengetahui lagu You'll Never Walk Alone yang dinyanyikan Josh Groban ini.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com