Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Topik Tak Menarik yang Bisa Gagalkan Kencan Pertama

Kompas.com - 08/02/2023, 05:30 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Your Tango

Sebab, kencan pertama bukanlah tempat yang tepat untuk mengutarakan masa lalu kita yang kelam dan mengakuinya.

Kita bisa mengembangkan semua itu ketika sudah saling mengenal satu sama lain dengan pasangan dan dia juga mulai terbuka dengan kehidupan pribadinya.

Baca juga: Kencan Pertama Bikin Deg-degan? Simak Dulu Tip Berikut untuk Beri Kesan Positif

4. Usia biologis

Kita semua memiliki usia biologis yang terus bergulir.

Pada wanita, sistem ini berjalan lebih cepat sehingga membuatnya bergairah untuk menikah dan memiliki anak sebelum tua.

Tetapi pria tidak terbebas dari kesadaran bahwa — suka atau tidak — waktu terus berjalan.

Namun, meskipun penting membicarakan tentang keinginan untuk menikah dan memiliki anak pada suatu saat, kencan pertama bukanlah saat yang tepat.

Jatuh cintalah terlebih dahulu, baru kemudian memikirkan hal-hal lainnya yang lebih pribadi dan mungkin terbilang sensitif.

5. Posisi seks favorit

Apa pun posisi seks favorit, kencan pertama bukanlah tempat terbaik untuk membicarakannya.

Jika kamu seorang pria dan mulai membicarakannya pada kencan pertama, maka kamu berisiko membuat teman kencan merasa kurang dihargai.

Apabila kamu seorang wanita dan membicarakannya, maka kamu berisiko memberikan kesan yang mungkin dianggap oleh sebagian pria sebagai hal yang sangat menjijikkan.

Jadi, yang terbaik adalah mengungkapkan preferensi seksual sedikit lebih lambat dalam hubungan.

Lantas, topik apa saja yang sebaiknya dibicarakan untuk memikat hati pasangan saat kencan pertama?

Berikut adalah tiga hal yang bisa dibicarakan pada kencan pertama.

Baca juga: 11 Cara Membangun Chemistry di Kencan Pertama

• Agama

Agama hampir selalu dicap sebagai hal yang "terlarang" saat kencan pertama. Namun, ada saatnya hal ini harus didiskusikan sedini mungkin.

Jika kita religius dan hanya tertarik untuk berkencan dengan seseorang yang memiliki pandangan yang sama dengan kita, maka sistem kepercayaan harus dibicarakan.

Halaman:
Sumber Your Tango


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com