Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Pengobatan Rumahan untuk Redakan Gatal pada Vagina

Kompas.com - 21/02/2023, 18:27 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Healthline

KOMPAS.com - Gatal pada vagina dapat merupakan gejala dari berbagai kondisi.

Hal ini bisa disebabkan oleh sesuatu seperti kekeringan vagina atau iritasi kimiawi akibat penggunaan sabun yang beraroma.

Selain itu, rasa gatal pada vagina juga dapat disebabkan oleh infeksi jamur, vaginosis bakterialis, infeksi menular seksual (IMS), atau yang lainnya.

Baca juga: Jarang Diketahui, Ini 8 Fakta Vagina Kentut saat Berhubungan Seks

Namun, kita bisa memanfaatkan beberapa perawatan di rumah untuk mengatasi masalah vagina yang gatal.

Nah, dilansir dari laman Healthline, simak delapan pengobatan rumahan yang bisa membantu meredakan rasa gatal pada vagina sebagai berikut.

1. Mandi dengan baking soda

Mandi baking soda memiliki potensi untuk mengobati infeksi jamur, serta kondisi kulit gatal tertentu.

Menurut sebuah studi tahun 2012, baking soda memiliki efek antijamur dan sebuah studi tahun 2014 menemukan, baking soda dapat membunuh sel Candida, sel yang sama yang menyebabkan infeksi jamur.

National Eczema Foundation pun merekomendasikan untuk menambahkan 1/4 cangkir baking soda ke dalam bak mandi, atau membuatnya menjadi pasta dan mengoleskannya ke kulit untuk mengobati eksim.

Sebuah studi dari tahun 2005 bahkan menemukan, mandi dengan baking soda juga merupakan pengobatan yang efektif untuk psoriasis.

2. Greek yogurt

Greek yogurt pun dapat dijadikan sebagai obat rumahan yang umum digunakan untuk mengatasi infeksi jamur.

Nah, yogurt dengan kandungan probiotik diketahui dapat mendorong pertumbuhan bakteri "baik" di dalam vagina.

Baca juga: 7 Cara Menjaga Vagina Tetap Kencang

Bakteri ini mampu membunuh beberapa ragi dan menjaga vagina tetap sehat.

Sebuah studi tahun 2012 mengamati 129 wanita hamil dengan infeksi jamur.

Para peneliti memberikan 82 partisipan perawatan yogurt dan madu dan 47 partisipan krim antijamur yang dijual bebas.

Studi ini mengungkap, campuran madu dan yogurt lebih efektif dalam mengobati infeksi jamur vagina daripada obat antijamur yang dijual bebas.

Halaman:
Sumber Healthline


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com