Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/03/2023, 19:31 WIB
Dinno Baskoro,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Masalah kulit yang satu ini juga sering dikeluhkan karena menyebabkan penampilan yang tidak sedap dipandang mata.

Formula cocoa butter saat ini banyak digunakan pada produk kecantikan dan diberi lebel "bisa menghilangkan dan mencegah stretch mark".

Namun, dokter kulit dari Cleveland Clinic, John Anthony, MD mengatakan tidak ada bukti riset atau studi apapun terkait manfaat cocoa butter.

"Terlepas dari apa yang populer di masyarakat, cocoa butter belum terbukti mencegah atau mengurangi tampilannya," kata Dr. Anthony. 

Lantaran tidak ada bukti penelitian terkait manfaatnya, cocoa butter juga belum terbukti bisa bekerja lebih baik atau membuat kondisi stretch mark menjadi lebih buruk.

Terlepas dari fakta tersebut, minyak alami yang diambil dari biji cokelat ini punya kandungan asam lemak yang bisa menjaga kulit agar tetap lembap.

Aromanya juga cukup menenangkan sehingga dapat digunakan sebagai perawatan kulit yang bisa memberikan efek relaksasi.

Tapi, Anthony menyarankan untuk tidak mengandalkan cocoa butter sebagai produk yang bisa menghilangkan stretch mark.

Selain cocoa butter, rupanya masih ada produk lainnya yang dianggap ampuh dapat mengatasi stretch mark.

Seperti minyak kelapa, minyak zaitun, minyak almond sampai shea butter. Sayangnya, tidak ada jenis minyak yang terbukti ampuh menghilangkan stretch mark.

Halaman:


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com