Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Tiket Masuk BLACKPINK Pop-up Store & Exhibition di Senayan Park

Kompas.com - 08/03/2023, 05:09 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Harga tiket masuk ke BLACKPINK Pop up store & Exhibition, yang ada di Senayan Park, Jakarta mungkin masih jadi misteri bagi para pecinta BLACKPINK.

Ya, tiket ke pameran ini memang tidak dijual seperti pameran pada umumnya alias tidak dijual di platform penjualan tiket manapun.

Sebab ada beberapa cara eksklusif untuk bisa mampir ke area pameran yang baru pertama kali digelar di Indonesia tersebut.

Baca juga: Main ke BLACKPINK Pop-up Store and Exhibition in Jakarta, Ada Kostum Coachella Asli 

Harga tiket pameran BLACKPINK di Senayan Park

Pameran BLACKPINK di Senayan Park, JakartaKOMPAS.COM / DINNO BASKORO Pameran BLACKPINK di Senayan Park, Jakarta

Pameran dan pop-up store dari girl group kenamaan asal Korea Selatan,
BLACKPINK resmi dibuka pada Rabu (6/3/2023) di Senayan Park, Jakarta Pusat. 

Pameran yang bertajuk "BLACKPINK in Your Area POP-up Store & Exhibition" ini hadir di Jakarta selama satu bulan penuh, tepatnya pada 6 Maret hingga 6 April 2023.

Di pameran ini, terdapat lebih dari 30 varian merchandise yang bisa dilihat dan dibeli secara langsung.

Mulai dari original merchandise seperti photocard set, album yang baru hingga beberapa aksesori menarik bertema para member BLACKPINK lainnya.

Merchandise orginal di BLACKPINK pop up store and exhibition, Senayan, Jakarta.KOMPAS.COM / DINNO BASKORO Merchandise orginal di BLACKPINK pop up store and exhibition, Senayan, Jakarta.

Pengunjung yang datang juga bisa dapat menikmati pameran khusus yang berisi aset dan properti yang digunakan di musik video artis besutan YG Entertainment ini. 

Seperti kostum yang dikenakan untuk konser, tur, video eksklusif dalam layar LED, photo booth khusus, hingga sejumlah nuansa eksklusif yang ada di music video BLACKPINK.

Bagi yang penasaran berapa harga tiket masuk BLACKPINK in Your Area POP-up Store & Exhibition di Senayan Park, Jakarta, berikut harga dan cara membeli tiket masuknya.

1. Beli Flimty Pink Edition

Salah satu cara untuk bisa mampir ke pameran BLACKPINK di Senayan Park, Jakarta adalah dengan membeli Flimty Pink Edition di e-commerce official, agen resmi Flimty dan on the spot.

Harga minuman ini sekitar Rp 319.000 sudah termasuk voucher spesial di dalamnya yang bisa ditukarkan dengan tiket masuk ke pameran BLACKPINK.

Kemudian menariknya, siapapun yang punya voucher spesial tersebut bisa berkesempatan untuk mendapatkan photocard set spesial BLACKPINK yang berisi 10 buah foto (selama persediaan masih ada).

"Semua foto ini original, jadi kami ambil dari Korea Selatan langsung," kata Dennis Hadi, CEO dari Flimty saat ditemui Kompas.com di Senayan Park, Jakarta, baru-baru ini.

Baca juga: Jisoo BLACKPINK Umumkan Tanggal Debut Solo, Bagikan Teaser Perdana 

Kostum konser BLACKPINK di pameran Senayan Park, JakartaKOMPAS.COM / DINNO BASKORO Kostum konser BLACKPINK di pameran Senayan Park, Jakarta

2. Beli merchandise di pop up store langsung

Untuk bisa masuk ke area pameran, cara selanjutnya adalah dengan membeli merchandise offical di pop up store BLACKPINK dengan minimal pembelian Rp 450.000.

Tapi sayangnya pembelian merchandise ini tidak disertakan photocard set dari girl group fenomenal itu.

Lebih lanjut, pop-up store dan exhibition ini dibuka setiap hari mengikuti jam operasional Senayan Park, Jakarta, yaitu setiap hari Minggu sampai Kamis, pukul 10.00-21.00 WIB dan di hari Jumat dan Sabtu dibuka pada pukul 10.00-22.00 WIB.

"BLACKPINK IN YOUR AREA Pop-Up Store & Exhibition in Jakarta" merupakan kolaborasi internasional pertama bagi Flimty. Sebagai co-promotor sekaligus brand asli Indonesia, tentunya ada rasa bangga sudah bisa berkolaborasi dengan nama besar seperti BLACKPINK di tahun 2023 ini.

"Kami sebagai brand Indonesia bangga sekali bisa membuat exhibition dan pop up store BLACKPINK pertama kali di Indonesia."

"Karena saya rasa semua orang tahu BLACKPINK dan diharapkan ini bisa menyentuh dan dinikmati bukan hanya bagi BLINK (penggemar BLACKPINK) tapi juga lebih banyak kalangan," pungkas Dennis Hadi.

Baca juga: Foto Roger Federer dan Blackpink Viral, Disukai Lebih dari Satu Juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com