KOMPAS.com - Megan Cassidy, seorang perempuan berusia 41 tahun menorehkan namanya di dalam buku rekor dunia, Guinness World Records untuk lari ultramaraton paling lama secara berturut-turut bagi seorang wanita.
Cassidy tercatat melakukan lari ultramaraton selama 23 hari berturut-turut. Capaian ini mengalahkan rekor sebelumnya selama 11 hari yang dipegang oleh Katie Spotz.
Osceola News-Gazette memberitakan, Cassidy berhenti di hari ke-23 karena dia harus kembali bekerja.
Baca juga: Saudara Kembar dengan Perbedaan Tinggi Sangat Jauh Cetak Rekor Dunia
Perempuan asal Kissimee, Florida, Amerika Serikat ini mencatatkan jarak 50 kilometer setiap hari sejak 17 Desember 2022 hingga 8 Januari 2023.
Dia berlari dengan total jaraknya sejauh 1.150,68 kilometer.
Cassidy adalah mantan editor bidang makanan dan nutrisi di situs Runner's World. Dia juga adalah penulis The Runner's World Vegetarian Cookbook.
Sebelum mencetak rekor ini, Cassidy sudah mulai berlari sejak tahun 2010 setelah ia mengikuti Disney Marathon bersama saudara perempuannya.
Sejak saat itu, ia telah mengikuti 100 maraton dan sedang dalam perjalanan untuk menjadi World Marathon Major Six Star Finisher.
"Berlari setiap hari seperti itu, tidak terlalu buruk karena kita terus mengikutinya," kata Cassidy.
Baca juga: Cetak Rekor Dunia, Jeff Kunjungi Disneyland 2.995 Kali Berturut-turut
"Ada hari-hari yang terasa sepi. Tapi saya akan mengenakan pakaian lari, yang menceritakan tentang apa yang saya lakukan, dan orang-orang senang mendengarnya," sambung dia.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.