Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 09/03/2023, 05:24 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber Eat This

KOMPAS.com - Jus buah yang menyegarkan menjadi cara mudah untuk mendapatkan beragam manfaat dari buah-buahan.

Tak hanya bergizi, rupanya ada satu jus yang terbukti dapat meningkatkan kekuatan otot. Jus itu adalah jus bit.

Meski kerap disebut buah bit, bagian ini sebenarnya adalah umbi tanaman bit yang bisa dimakan.

Sebuah penelitian terbaru menemukan, jus bit beserta makanan dan minuman lain yang kaya akan kandungan nitrat bisa membantu meningkatkan kekuatan otot.

Hasil riset yang diterbitkan di Acta Physiologica tersebut melibatkan peneliti dari University of Exeter (Inggris), University of Queensland (Australia), dan National Institutes of Health (Amerika Serikat).

Baca juga: 4 Cara Menikmati Jus Buah Bit untuk Minuman Diet

Jus bit untuk meningkatkan kekuatan otot

Resep jus buah bit. Dok. Sajian Sedap Resep jus buah bit.

Pada studi ini, 10 peserta pria sehat diminta mengonsumsi potasium nitrat dan plasebo.

Para peserta juga menjalani prosedur biopsi otot (pengambilan sejumlah jaringan otot) pada empat tahap, termasuk saat:

  • Sebelum mengonsumsi nitrat atau plasebo
  • Satu jam setelah mengonsumsi nitrat atau plasebo
  • Tiga jam setelahnya
  • Sesudah peserta berolahraga (60 kali kontraksi paha depan)

Hasilnya, ditemukan peserta yang mengonsumsi potasium nitrat memiliki lebih banyak nitrat di otot kaki selama berjam-jam setelah meminum larutan tersebut.

Peneliti juga mencatat, peserta yang mengonsumsi potasium nitrat mengalami peningkatan torsi otot dan kekuatan otot sebesar tujuh persen dibandingkan peserta yang hanya diberi plasebo.

Baca juga: Jus Buah Bit Membantu Penuaan dengan Lebih Sehat

"Kami menemukan untuk pertama kalinya bahwa kadar nitrat dalam otot sebelum latihan berhubungan dengan jumlah tenaga yang dapat dihasilkan otot."

Begitu penjelasan penulis korespondensi studi Dr Andrew M. Jones, profesor fisiologi terapan di University of Exeter.

"Kemungkinan otot menggunakan nitrat untuk meningkatkan kemampuan kontraksi, dengan mengubah nitrat menjadi oksida nitrat yang pada akhirnya berdampak pada aparatus kontraktil," lanjut dia.

Dan Gallagher, RD, ahli diet di Aegle Nutrition setuju dengan hasil studi ini.

"Saya setuju nitrat yang ditemukan dalam makanan dan minuman tertentu dapat membantu meningkatkan kekuatan otot," kata dia.

Halaman:
Sumber Eat This


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com