Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/03/2023, 08:00 WIB

KOMPAS.com - Selama ini oat dikenal sebagai salah satu makanan yang menyehatkan karena mengandung berbagai nutrisi seperti karbohidrat dan serat.

Namun, selain bermanfaat sebagai makanan, oat ternyata juga memiliki khasiat yang besar dalam membantu mengatasi masalah kulit kering dan sensitif jika diformulasikan ke dalam perawatan kulit.

Menurut dermatovenereologist, Dr Fitria Agustina, SpKK, FINSDV, FAADV, oat yang dioleskan pada tubuh atau topikal memiliki banyak sekali manfaat.

"Yang pertama, oat ternyata memiliki efek anti peradangan (inflamasi) dan anti gatal (pruritus)."

"Jadi kalau kulit lagi terasa gatal dan mengalami peradangan, oat akan membantu meredakannya sekaligus melembapkan kulit."

Demikian penuturannya saat ditemui di acara konferensi pers peluncuran Aveeno Skin Relief di Mall Kota Kasablanka Jakarta, Rabu (8/3/2023) lalu.

Di samping itu, oat juga bisa membantu menormalkan pH kulit dalam kondisi yang normal dengan rentang antara 5,2 - 6,2.

"Oat juga mengandung antioksidan dan prebiotik yang bisa membuat makanan yang baik untuk mikrobioma kulit," terangnya.

"Jadi, multiple fungsi dari oat tidak hanya untuk oral tetapi juga topikal," ujar dia.

Di sisi lain, untuk kulit sensitif, terutama yang mengidap eksim atau dermatitis atopik, oat juga bermanfaat mengembalikan hidrasi kulit dan memperbaiki ketahanan kulit (skin barrier).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com