Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gaya Hidup Sehat Keane Reeves demi Tampil Prima di "John Wick 4"

Kompas.com - 23/03/2023, 15:01 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

KOMPAS.com - Keanu Reeves tampil prima di film terbarunya yang saat ini tayang di bioskop, John Wick 4.

Ia banyak beradegan aksi dalam film itu, sesuai dengan karakternya sebagai pembunuh profesional.

Kita juga sekaligus mendapatkan bukti soal kebugaran dan kondisi tubuhnya yang fit meskipun aktor tampan ini sudah berusia 58 tahun.

Baca juga: Keanu Reeves Jelaskan Aksi Luar Biasanya dalam Film John Wick 4

Tentunya, ini adalah hasil gaya hidup aktor Kanada ini dalam menjaga kesehatan dan kebugarannya.

Makan sehat tapi tak ragu memanjakan diri

Ilustrasi birThais Do Rio Ilustrasi bir

Bintang The Matrix ini sangat memperhatikan menu makanannya dengan memastikan asupannya rendah lemak dan sodium.

Meki demikian, ia sesekali tetap memanjakan dirinya dengan segelas anggur atau bir dingin di momen istimewa.

Baca juga: Keanu Reeves Jadi Nama Senyawa Bakteri yang Baru Ditemukan Ilmuwan, Mematikan seperti John Wick

Pilih makanan segar

Keanu Reeves rutin menjalani diet ketat yang terdiri dari pilihan protein tinggi, dada ayam tanpa lemak, nasi, dan banyak sayuran.

Tak hanya menjaga bentuk tubuh, menu makanannya ini juga bermanfaat untuk kesehatan dan menjauhkan dari penyakit.

Daging tanpa lemak adalah sumber protein yang baik dan memiliki kalori lebih sedikit.

Selain itu, ayam merupakan sumber selenium, vitamin B3 dan B6, kolin serta sifat antioksidan yang membantu mencegah radikal bebas merusak sel sekaligus membangun kekebalan tubuh.

Baca juga: Kalah Pamor dari Dada Ayam, Ternyata Hati Ayam Lebih Bernutrisi

Berlatih bela diri

Aktor Keanu Reeves dalam film John Wick: Chapter 4Dok. Lionsgate Aktor Keanu Reeves dalam film John Wick: Chapter 4
Kemampuan bela diri Keanu Reeves di franchise John Wick bukan akting semata karena ia memang penggemar olahraga tersebut.

Ia bahkan menjadi seni bela diri sebagai menu kardio rutinnya termasuk Brazilian jiujitsu dan judo.

Baca juga: Manfaat Olahraga Bela Diri Capoeira bagi Tubuh

Seni bela diri terbukti mengurangi stres, kecemasan, dan depresi; sekaligus meningkatkan suasana hati, kapasitas aerobik, energi dan stamina.

Manfaat lainnya adalah meningkatkan fleksibilitas, keseimbangan, dan kelincahan dan memperkuat otot.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com