Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

The Palace Jeweler Buka Gerai Baru di Lippo Mall Kemang, Jakarta

Kompas.com - 31/03/2023, 08:00 WIB
Dinno Baskoro,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - The Palace Jeweler, merek perhiasan di bawah naungan PT Central Mega Kencana (CMK) membuka gerai terbarunya di Lippo Mall Kemang, Jakarta, pada Kamis (30/3/2023).

Pembukaan gerai ke-49 ini merupakan upayanya memenuhi kebutuhan masyarakat akan kecintaan terhadap perhiasan, sekaligus meningkatkan pelayanan dengan menghadirkan gerai yang lebih dekat dengan pelanggan.

"Pembukaan gerai di kawasan Kemang, Jakarta ini juga dapat memberikan akses bagi pecinta perhiasan agar lebih mudah."

"Potensi kawasan Kemang itu cukup menjanjikan dalam hal bisnis, karena selain strategis, kawasan ini juga tidak pernah sepi."

Demikian kata Jelita Setifa, General Manager The Palace Jeweler kepada Kompas.com usai acara grand openingnya, di Lippo Mall, Kemang, Jakarta, Kamis (30/3/2023) kemarin.

Di gerai terbaru ini, para pecinta perhiasan bisa mendapatkan berbagai koleksi perhiasan berlian dan emas khas The Palace Jeweler.

Selain itu gerai yang ada di Kemang, Jakarta ini juga mengusung konsep yang lebih fresh dengan mengutamakan desain interior bernuansa kearifan lokal.

Sebagian dari dekorasi interiornya didominasi warna hitam, putih dan ada unsur kecokelatan yang melambangkan nuansa kearifan lokal.

"Setiap kami berada pasti gerainya menampilkan sentuhan siluet yang ikonik. Di Kemang dan kawasan Jakarta, ada interior berdesain batik Betawi dan ada lambang Monasnya juga," tambah Jelita.

Konsep The Palace Jeweler di Lippo Mall Kemang, JakartaDok. The Palace Jeweler Konsep The Palace Jeweler di Lippo Mall Kemang, Jakarta

Masih dalam konsep yang sama, beberapa perhiasan andalan dari The Palace Jeweler bernuansa Nusantara juga tersedia.

Mulai dari koleksi perhiasan Nusantara yang merupakan hasil kolaborasinya dengan, Samuel Wattimena.

Kemudian ada pula seri perhiasan "Kekaseh" yang merupakan hasil kolaborasi dengan desainer Anne Avantie, juga beragam perhiasan dalam harga terjangkau, seperti Moela Collection, dengan harga mulai dari Rp 888 ribu.

Sebagai bagian dari Central Mega Kencana (CMK), The Palace Jeweler memang memiliki komitmen untuk menghadirkan perhiasan berkualitas, baik itu berupa berlian, emas, maupun batu permata berharga.

Seluruh koleksi perhiasan yang ditawarkan telah melalui proses produksi yang ketat, dengan dukungan lebih dari 1.200 perajin perhiasan profesional, mesin-mesin berteknologi modern, dan tentunya CMK Lab untuk proses quality control (QC) yang detail dan teliti.

Ditambah lagi dengan konsep gerai Megastore yang memungkinkan pengunjung yang datang bisa melihat berbagai koleksi perhiasan dalam sekali kunjungan.

Semua koleksinya disajikan dalam etalase berdesain modern dengan tagline 3T yaitu “Therlengkap, Therjangkau, dan Therjamin”.

Konsep yang satu ini dikatakan bisa memberi kemudahan bagi para pelanggan dalam mencari perhiasan tanpa harus berpindah ke gerai lain.

Baca juga: Kemilau Koleksi Perhiasan The Palace Jeweler di Film JJJLP 

Kualitas perhiasan yang teruji dan sesuai standar

Untuk menghadirkan perhiasan dengan kualitas unggul, The Palace Jeweler memastikan bahwa setiap perhiasan yang ditawarkan memiliki kadar yang tepat.

Khususnya pada perhiasan emas, dipastikan memiliki kadar 18 karat dengan kandungan emas sebesar 75,5 persen.

Konsumen juga bisa langsung membuktikan kualitas perhiasan melalui Karatimeter, sebuah alat pengukur kadar emas pertama di Indonesia yang memberikan jaminan kadar emas pasti pas bagi setiap pelanggan.

Dalam menghadirkan ragam perhiasan, The Palace Jeweler memastikan keseluruhan prosesnya sesuai dengan standar nasional dan bahkan internasional.

Brand yang juga disebut sebagai “National Jeweler” ini juga sudah mengantongi Sertifikasi SNI 13-3487-2005, yang merupakan sertifikasi khusus barang-barang emas.

The Palace Jeweler bahkan menjadi brand perhiasan pertama di Indonesia yang mendapatkan sertifikasi tersebut.

Baca juga: Tamra Nusantara, Kolaborasi The Palace Jeweler dan Samuel Wattimena 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com