Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/05/2023, 19:00 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kreativitas anak menjadi hal penting yang sebaiknya dikembangkan sejak dini.

Hal ini bertujuan agar anak mampu menyelesaikan tugas dan masalah, serta menemukan ide-ide baru yang dibutuhkan ketika ia beranjak dewasa.

Lalu, bagaimana orangtua melatih kreativitas anak sejak kecil? Ada kabar baik.

Platform e-commerce Lazada baru-baru ini berkolaborasi dengan perusahaan balok mainan asal Denmark, Lego untuk mendukung kreativitas dan ketangguhan anak.

Baca juga: Mainan Edukatif dari Lego agar Waktu Makan Anak Lebih Menyenangkan

Anak diajak untuk menciptakan mobil impian melalui set Lego Vehicles yang sudah tersedia di toko Lazada secara eksklusif.

Set mainan tersebut dapat diakses melalui acara belanja LazMall Big Brand Day bertema "Dream It, Build It" yang akan berlangsung pada 19 Mei mendatang.

Diharapkan, dengan adanya set Lego Vehicles, anak mau belajar dan mengembangkan kemampuan inovatif dan berkreasi dengan cara yang mereka sukai.

"Menumbuhkan karakter anak yang tangguh adalah bekal yang sangat penting dalam menghadapi tantangan masa depan."

Demikian penuturan psikolog klinis Saskhya Aulia Prima, MPsi dalam acara Lego Play Workshop bersama Lazada Indonesia di Jakarta, Jumat (12/5/2023).

Baca juga: Rayakan Ulang Tahun ke-60, McLaren Gandeng Lego

"Kemampuan beradaptasi dengan cepat dan bangkit dari kegagalan merupakan salah satu kunci keberhasilan hidup. Orangtua berperan penting dalam melatih ketangguhan anak."

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com