Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Sederhana Bersihkan Paru-paru agar Napas Lebih Lega

Kompas.com - 22/05/2023, 11:08 WIB
Dinno Baskoro,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber WebMD

KOMPAS.com - Paparan polutan udara seperti polusi, asap rokok hingga iritan lainnya dapat berpotensi merusak paru-paru hingga memperburuk kondisi kesehatannya.

Maka dari itu, menjaga paru-paru tetap sehat sangat penting dilakukan demi kesehatan tubuh secara menyeluruh.

Namun bagaimana cara membersihkan paru-paru? Sebenarnya ada beberapa langkah yang bisa kita lakukan agar paru-paru tetap bersih dan napas jadi terasa lega.

Baca juga: 4 Jenis Vitamin untuk Miliki Paru-paru yang Lebih Sehat dan Kuat 

Cara sederhana membersihkan paru-paru

Cara terbaik untuk menjaga paru-paru tetap bersih dan sehat adalah menghindari paparan polutan berbahaya, karena setelah paru-paru terpapar polutan, dada akan terasa lebih penuh, sesak atau meradangang.

Kondisi itu biasanya diakibatkan oleh penumpukkan lendir di paru-paru untuk menangkap mikroba dan patogen yang membuat napas jadi berat.

Beberapa cara khusus dapat kita lakukan di rumah untuk membantu membersihkan paru-paru dair lendir dan iritasi agar napas terasa lebih lega.

Selain itu kita juga perlu mengubah gaya hidup tertentu seperti olahraga teratur hingga konsumsi makanan bernutrisi yang baik untuk kesehatan paru-paru.

Sejumlah cara tersebut dikatakan bisa membuka saluran udara, meningkatkan kapasitas paru-paru, meredakan iritasi dan lendir yang membuat napas berat hingga mengurangi peradangan.

Melansir laman Web MD, berikut cara membersihkan paru-paru agar napas kita jadi lebih lega.

1. Batuk terkontrol

Batuk adalah cara alami tubuh untuk mengeluarkan racun berlebihan yang terperangkap di bagian paru-paru.

Dokter biasanya akan merekomendasikan orang dengan penyakit paru-paru seperti penyakit paru obstruktif kronik (PPOK) untuk melakukan sejumlah latihan berikut sebagai langkah membersihkan paru-paru.

  • Duduk di kursi dengan posisi bahu santai
  • Melipat tangan di atas perut
  • Perlahan-lahan menarik napas melalui hidung
  • Menghembuskan napas perlahan sambil mencondongkan tubuh ke depan dan mendorong lengan ke perut
  • Batuk dua sampai tiga kali dengan sengaja saat menghembuskan napas dan lakukan dengan mulut agak terbuka
  • Perlahan menarik napas melalui hidung
  • Istirahat sejenak dan ulangi bila perlu

2. Rutin olahraga

Olahraga teratur tidak hanya dapat meningkatkan kebugaran fisik dan mental tetapi juga dapat menjaga kesehatan paru-paru.

Hal ini dikarenakan saat berolahraga, latihan fisik dapat memaksa otot untuk bekerja lebih keras, yang meningkatkan laju pernapasan tubuh, hingga menghasilkan suplai oksigen yang lebih besar ke otot.

Proses ini juga meningkatkan sirkulasi darah yang membuat tubuh lebih efisien dalam membuang kelebihan karbon dioksida yang dihasilkan tubuh saat berolahraga.

Ketika rutin olahraga, tubuh juga akan mulai beradaptasi untuk memenuhi tuntutan aktivitas yang dilakukan secara teratur.

Halaman:
Sumber WebMD
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com