Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/04/2017, 15:08 WIB
Shierine Wangsa Wibawa

Penulis

Sumber Esquire

KOMPAS.com -- Salah satu guyonan mengenai pilihan mode Donald Trump adalah deretan selotip di balik dasinya.

Menggunakan tiga selotip sekaligus, pria nomor satu di Amerika Serikat tersebut berusaha untuk menjaga dasinya agar tidak terbang, walaupun usaha ini telah berkali-kali gagal.

(Baca juga: Semakin Banyak Selotip di Balik Dasi Donald Trump)

Setelah sekian lama menjadi menjadi bahasan di berbagai media, akhirnya Trump gerah dan memutuskan untuk bertobat dari penggunaan selotip pada dasi.

Perubahan luar biasa ini tampak ketika dia keluar dari pesawat presiden Air Force One di pangkalan udara Andrew Air Force, pada hari Minggu (9/4/2017).

Trik terbaru Donald Trump adalah memasukkan lidah belakang dasi ke lingkar yang telah disediakan di balik lidah sabuk depan.

Ya, trik ini memang tidak menghentikan dasi Trump dari terbang atau bergeser (sama halnya dengan selotip), tetapi setidaknya dasi Presiden Amerika Serikat ke-45 akan tetap terlihat rapi, bahkan ketika ditiup angin helikopter sekalipun.

Kini, satu tugas mode baru untuk Trump adalah membeli dasi baru yang lebih pendek. Dasi merah yang terlalu kepanjangan ini membuatnya terlihat aneh dan pendek.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Esquire
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com