Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sampo Anti-ketombe, Paling Diminati di Indonesia

Kompas.com - 26/03/2014, 15:25 WIB
Syafrina Syaaf

Penulis

KOMPAS.com — Dari sejumlah permasalahan rambut, ketombe masih menjadi keluhan utama sejumlah pria dan wanita, terutama mereka yang tinggal di daerah tropis.

Permasalahan rambut berketombe memang biasa terjadi di daerah tropis, seperti Indonesia, karena perubahan cuaca yang ekstrem dan kurangnya kelembaban pada kulit kepala, yang akhirnya menyebabkan ketombe. Maka dari itu, tidak heran jika sampo antiketombe adalah jenis sampo yang paling diminati oleh wanita dan pria di Indonesia.  

"Ketombe adalah gangguan kulit kepala yang dapat dialami siapa saja. Padahal, rambut berketombe dapat membuat seseorang tidak nyaman karena gatal dan menjadi kurang percaya diri, maka harus segera diatasi dengan memilih jenis sampo yang memang menawarkan solusi untuk rambut berketombe," ujar Vivi Tri Andari, saat memperkenalkan Clear Superfresh Apple, di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Menurut survei yang dilakukan oleh sampo Clear terhadap 230 responden konsumen Unilever di Indonesia, yang terdiri dari pria dan wanita, berhasil terangkum data yang menyatakan bahwa 39 persen responden mencari sampo yang dapat mengatasi masalah ketombe, 35 persen responden menyatakan mereka menginginkan sampo yang dapat merawat dan menutrisi rambut dengan baik. Lalu, 28 persen responden mencari sampo yang harum dan dapat memberikan penampilan rambut terbaik untuk menunjang rasa percaya diri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com