Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Supermodel Era 60-an Ini Benci "Selfie"?

Kompas.com - 21/12/2016, 19:25 WIB
Kontributor Lifestyle, Rakhma

Penulis

KOMPAS.com – Lesly Hornby atau lebih terkenal dengan nama Twiggy merupakan seorang supermodel populer dan laris manis di era 60-an.

Twiggy merupakan salah satu model yang membuat gaya Androgyny semakin terkenal dan ditiru banyak wanita pada era kejayaannya tersebut.

Sekarang, Twiggy yang telah berusia 67 tahun dan masih aktif beraktivitas di ranah mode mengaku bahwa dia sangat membenci tren selfie.

Dia mengatakana bahwa dia tidak memahami jalan pikiran orang-orang yang memotret diri sendiri dan mengunggahnya ke media sosial.

Dalam sebuah wawancara dan dihadapkan pada pertanyaan siapakah orang yang paling dia benci di dunia ini?

“Orang yang menciptakan selfie. Aku benci hal itu. Aku benar-benar tidak mengerti tren selfie,” jawab Twiggy.

Lalu, dia mengatakan bahwa dia merasa malu ketika ada orang yang meminta selfie denganya.

“Aku pernah menghadiri acara resmi dan seorang wanita yang setengah mabuk menghampiriku di toilet meminta selfie. Aku menolaknya karena aku merasa sangat malu,” ungkapnya.

Twiggy mengatakan bahwa wanita harus terus mengejar dan mewujudkan cita-citanya.

“Wanita jangan takut untuk merealiasasikan segala hal positif yang membuat mereka bahagia. Wujudkan mimpi Anda, jangan takut,” imbuhnya.

Dia mengungkapkan bahwa dia banyak bertemu dengan wanita usia 50 tahunan yang menyesal menunda merealisasikan keinginan saat masih muda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com