Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cepat Langsing dengan Latihan TRX

Nah, untuk Anda yang ingin langsing, TRX pas banget untuk Anda pilih. Berikut Cashbac berikan beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan melakukan TRX:

- Mampu membakar kalori dengan baik
Dapat dipastikan TRX akan membuat tubuh Anda lebih langsing dalam waktu yang cepat. Kenapa? Karena para ahli mengatakan bahwa dalam satu jam anda bisa membakar kalori kurang lebih 350-550 kalori.

Dalam sebuah penelitian, TRX terbukti mampu untuk mengecilkan ukuran pinggang. Tidak perlu tunggu lagi, waktunya Anda untuk mencoba olahraga yang satu ini nih.

- Membentuk otot secara optimal
TRX adalah olahraga yang  berfokus untuk menggerakkan semua otot tubuh, karena saat Anda melakukan latihan semua bagian tubuh akan bergerak, namun dalam waktu perlahan. Hal ini yang mampu membuat otot Anda bekerja lebih maksimal sehingga betuknya akan lebih terlihat dalam waktu yang terhitung cepat dan massa otot Anda juga akan bertambah.

- Kekuatan tulang punggung akan lebih baik
Dengan latihan dan gerakan yang sudah ditentukan, TRX dapat memberikan kekuatan pada beberapa bagian tubuh. Satu diataranya adalah pada tulang punggung yang dapat membuat postur badan Anda menjadi lebih tegak dan terlihat lebih proporsional.

- Memperbaiki metabolisme
Dengan periode tertentu dan jumlah yang tepat, TRX sanggup untuk memperbaiki metabolisme tubuh Anda. Tidak berhenti disitu, kekuatan dan fleksibilitas dari tubuh juga akan makin optimal karena TRX memang hanya mengandalkan bobot tubuh Anda sebagai pemusatan latihan.

Namun untuk hasil yang lebih optimal, percayakan latihan Anda di tangan dan pelatih yang tepat. Salah satu tempat untuk melakukan latihan ini adalah Core Studio yang berada di daerah Menteng Jakarta Pusat.


https://lifestyle.kompas.com/read/2018/03/15/120000620/cepat-langsing-dengan-latihan-trx

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke