Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Mudah Bersihkan Kasur dari Noda dan Debu

Akibatnya, selain tidur menjadi tidak nyaman, kita pun erisiko terkena berbagai penyakit.

Maka dari itu, membersihkan kasur merupakan cara penting untuk memeroleh tidur yang sehat, sekaligus terbebas dari kotoran yang menempel.

Carolyn Forte, Direktur Good Housekeeping Institute Cleaning Lab merekomendasikan untuk menjaga kebersihan tempat tidur dengan mengikuti metode berikut:

Membersihkan kasur secara menyeluruh

1. Menghilangkan debu

Cara termudah menghilangkan debu adalah menggunakan alat pelapis pada mesin penyedot debu.

Lakukan cara ini setiap beberapa bulan atau lebih sering jika salah satu anggota keluarga menderita alergi.

Bersihkan bagian atas dan sisi kasur. Angkat kain untuk mengeluarkan debu di bawah permukaan.

Beberapa penyedot debu dilengkapi alat yang akan bergetar saat membersihkan kasur dan kain pelapis sehingga dapat menghilangkan debu lebih baik.

2. Menguapi kasur

Gunakan steamer atau mesin uap khusus untuk kasur dan dekatkan ke kasur.

Uap yang dihasilkan mesin steamer akan membunuh tungau yang bersembunyi di dekat permukaan kasur.

Jika tidak ada mesin steamer, kita dapat menggunakan setrika untuk menghasilkan uap.

3. Membersihkan noda

Kebiasaan ngemil atau membiarkan hewan peliharaan tidur di kasur akan meninggalkan noda di kasur.

Cara termudah membersihkan noda adalah dengan pembersih karpet dan jok yang dirancang khusus untuk menghilangkan noda hewan peliharaan.

"Pembersih ini tidak hanya menghilangkan noda hewan peliharaan seperti urin dan bekas muntah, tetapi juga noda makanan," kata Forte.

Oleskan cairan pembersih khusus tersebut pada noda di kasur, dari bagian tepi luar ke tengah agar noda tidak menyebar.

Begitu noda hilang, bersihkan area tersebut dengan kain lembap untuk membilas dan menghilangkan sisa cairan pembersih.

Terakhir, gunakan kain kering untuk mengelap bagian yang sudah dibersihkan dan tunggu sampai kondisi kasur benar-benar mengering.

Menghilangkan noda kuning di kasur

Noda kuning di kasur bisa disebabkan oleh keringat dan penumpukan minyak tubuh.

Kita dapat memutihkan kasur dengan campuran hidrogen peroksida 50 persen dan air hangat (50 persen), ditambah seperempat sendok teh cairan pencuci piring.

1. Tuangkan larutan ke dalam botol semprot dan semprotkan ke permukaan kasur.

2. Bersihkan kain dengan sikat lembut atau handuk terry (handuk yang padat dengan serat panjang untuk menyerap cairan), dan biarkan sekitar 30 menit.

3. Bilas kasur dengan air bersih untuk menghilangkan sisa cairan pembersih, dan tunggu hingga mengering.

Untuk noda yang sulit dihilangkan, ulangi cara ini atau tambahkan sedikit hidrogen peroksida ke dalam larutan.

Menghilangkan bau tak sedap di kasur

Cara mudah untuk menghilangkan bau tak sedap di kasur adalah menggunakan semprotan sanitasi atau disinfektan.

Cairan ini aman digunakan pada kain dan membunuh bakteri penyebab bau tak sedap.

Menjaga kebersihan kasur

Agar kasur tetap bersih dan bebas noda, tutupi dengan alas atau seprei yang bisa dilepas dan dicuci secara rutin.

Menutupi kasur dengan seprei juga efektif untuk mencegah debu, tungau, bakteri, dan virus menempel di kasur.

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/09/29/122647420/cara-mudah-bersihkan-kasur-dari-noda-dan-debu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke