Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/11/2017, 20:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Bercinta bisa menghilangkan stres pada seseorang. Seorang ahli saraf, Dr. Debra W. Soh, mengatakan bahwa selama orgasme tubuh melepaskan endorfin yang dapat membantu memperbaiki mood Anda.

Artinya mereka yang jarang bercinta lebih cenderung memiliki mood atau suasana hati yang kurang baik, dan menjadi lebih mudah stres.

Baca juga : Bagaimana Seks Memengaruhi Kerja Otak

5. Melemahnya kekebalan tubuh

Psikolog Carl Charnetski dan Francis Brennan Jr menemukan fakta bahwa orgasme sangat bermanfaat bagi sistem kekebalan tubuh Anda.

Mereka melakukan penelitian dengan meminta pasien yang melakukan hubungan seks sekali atau dua kali dalam seminggu untuk diperiksa sampel air liurnya.

Sampel tersebut ternyata mengandung konsentrasi imunoglobin antibodi penghilang flu yang sangat tinggi. Tentunya ini dapat menghalau segala jenis penyakit.

Baca juga : Cara Menyenangkan untuk Tingkatkan Kekebalan Tubuh

6. Performa kerja yang menurun

Orang yang kurang bercinta bisa mengalami dua hal berbeda. Pertama, mereka jadi gampang bernafsu, misalnya melihat buah pepaya saja bisa horny. Kedua, justru jadi kehilangan minat bercinta sama sekali dan menjadi malas.

Studi dari Oregon State University menemukan bahwa pasangan dengan kehidupan seks aktif jauh lebih bersemangat dan bahagia di tempat kerja.

Keith Leavitt, profesor Oregon State University, mengatakan bahwa memiliki kehidupan seks yang sehat membantu karyawan tetap bahagia dalam pekerjaan mereka. "Ini jelas menguntungkan karyawan dan perusahaan tempat mereka bekerja," tambahnya.

Baca juga : 6 Alasan Anda Harus Bercinta Hari Ini dan Seterusnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com