KOMPAS.com – Harga rata-rata barang mewah secara global dilaporkan mencapai level tertinggi dalam kurun waktu empat tahun terakhir.
Hal itu dibuktikan oleh penelitian perusahaan analisis retail, EDITED, yang mendapati kenaikan harga sebesar tujuh persen pada tahun 2022 sejak 2021 yang lalu.
Persentase tersebut masih belum seberapa jika dibandingkan dengan tahun 2019. Pasalnya harga rata-rata barang mewah melonjak sebesar 25 persen.
Kenaikan harga paling terasa terjadi pada komoditas fesyen pakaian luar wanita. Harga rata-rata untuk sektor ini naik hingga Rp 50,3 juta.
Hal yang tidak jauh berbeda juga terjadi pada penjualan tas wanita dengan harga rata-rata yang melonjak sebesar 22 persen sejak tahun 2019.
Menurut EDITED, kenaikan tersebut terjadi lantaran pakaian luar dan tas wanita diproduksi dengan konstruksi yang rumit dan mahalnya biaya produksi.
Sementara itu, fenomena yang sama juga dirasakan pada penjualan pakaian luar pria. Sebab terjadi kenaikan harga rata-rata sebesar Rp 49 juta.
Penelitian EDITED menemukan kedua komoditas fesyen tersebut mengalami kenaikan sebesar 20 persen sejak tahun 2019.
Di sisi lain, sneaker mewah pria yang beberapa tahun belakangan menunjukkan hype-nya juga melonjak hingga 10 persen.
Peningkatan sneaker mewah pria turut disusul oleh harga rata-rata kaos pria sebesar 55 persen sejak 2019.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.