Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/01/2019, 07:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber cheatsheet

KOMPAS.com — Sejak hubungannya dengan Pangeran Harry terungkap, gaya busana Meghan Markle selalu menjadi sorotan.

Mantan artis Amerika Serikat ini nampaknya selalu tahu bagaimana memadukan busana, hingga ia dinobatkan sebagai ikon mode.

Mulai dari memadukan ripped jeans dan kemeja, hingga gaun malam yang elegan, Meghan selalu berhasil tampil memukau.

Padahal, Kerajaan Inggris punya protokol yang ketat, termasuk dalam hal berbusana.

Apa yang boleh digunakan oleh anggota kerajaan telah diatur, terutama untuk acara-acara kerajaan.

Anggota kerajaan selalu mematuhi aturan itu. Namun, hal ini berbeda untuk Meghan.

Lalu, apakah Meghan melanggar protokol kerajaan dengan gaya busana modernya?

Ratu memiliki aturan khusus tentang busana.

Rok yang dipakai wanita anggota kerajaan harus tepat di atas lutut, cat kuku juga harus berwarna netral.

Wanita kerajaan juga disarankan untuk memakai pantyhose alias stocking berbahan nilon. Dan, masih banyak lagi aturan berbusana dalam Kerajaan Inggris.

Namun, Meghan yang baru saja bergabung dengan anggota kerjaan memiliki gaya busana sendiri.

Sejak menikah dengan Pangeran Harry, ia cederung memakai busana bernuansa Hollywood yang membuatnya terlihat bersinar.

Baca juga: Meghan Markle Kembali Langgar Protokol Kerajaan dengan Cat Kuku

Busana Meghan yang "melanggar aturan"

Saat tampil dihadapan publik, Kate Middleton sering memakai rok klasik dan gaun malam elegan untuk acara kerajaan.

Namun, berbeda dengan sang ipar, The Duchess of Sussex sering melanggar aturan kerajaan.

Meghan pernah memakai cat kuku hitam dan gaun dengan satu tali yang mengeskpos bagian bahunya saat tampil di momen Fashion Award.

Halaman:
Sumber cheatsheet
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com