Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mungkinkah Ibunda Meghan Markle Sandang Gelar Kerajaan?

Kompas.com - 22/01/2019, 17:24 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber cheatsheet

KOMPAS.com - Ratu Elizabeth memiliki hak untuk memberi gelar kerajaan kepada siapa pun.

Namun, biasanya ia hanya memberi gelar untuk anggota keluarga atau warga masyarakat yang dianggap memiliki peran penting dalam monarki.

Sejak Meghan resmi menjadi anggota kerajaan, misalnya, ia mendapat gelar "The Duchess of Sussex".

Lalu, bagaimana dengan gelar kerajaan untuk Doria Ragland yang merupakan ibu kandung Meghan?

Baca juga: Kisah Daniel Martin Berakhir Pekan Bersama Meghan Markle

Nyatanya, sampai saat ini, ibu mertua Pangeran Harry ini belum memiliki gelar kerajaan.

Ya, Ratu Elizabeth II selama ini memang hanya memberikan gelar untuk kerabat yang masih memiliki ikatan darah, dan pasangan mereka.

Ini berarti, Doria Ragland dan orangtua Kate Middleton pun tak akan memiliki gelar kerajaan.

Kendati demikian, semua bisa berubah ketika Pangeran Charles naik takhta.

Ada kabar yang beredar, saat naik tahta Pangeran Charles akan membawa banyak perubahan untuk kelaurga kerajaan, termasuk urusan gelar.

Dengan perubahan-perubahan ini, ibu Meghan Markle dan orangtua Kate Middleton bisa saja menerima gelar kerajaan. Lagi pula ini meningkatkan tambahan yang luar biasa pada monarki.

Namun, Pangeran Charles harus membuat perubahan pada satu aturan gelar keluarga kerajaan guna memastikan Doria Ragland mendapatkan statusnya sendiri.

Baca juga: Giliran Lipstik Merah Meghan Markle Jadi Sorotan

Dalam keluarga kerajaan, yang biasa mendapatkan gelar adalah lelaki, yang otomatis, gelar itu juga akan berlaku untuk wanita yang menikah dengannya.

Jadi, jika ayah Kate Middleton mendapat gelar "earl" untuk wilayah tertentu, ibu Kate Middleton juga akan mendapatkan gelar yang sama.

Tapi, sebagai wanita lajang, Doria Ragland mungkin tidak memenuhi syarat untuk menerima gelar bangsawan.

Sebab, Doria dia tidak memiliki suami. Namun, bisa saja suatu saat nanti situasi ini berubah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com