Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aromaterapi Bantu Relaksasi dan Tingkatkan Kualitas Tidur

Kompas.com - 26/04/2024, 20:05 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Selain sebagai pengharum ruangan, aromaterapi kini banyak digunakan untuk membantu relaksasi dan juga meningkatkan kualitas tidur.

Salah satu jenama lokal bernama GoodVibes Botanical (GoodVibes), misalnya, menawarkan berbagai macam varian aromaterapi yang dapat membantu relaksasi tubuh.

Menurut Business Development GoodVibes, Raihanah, jenama yang didirikan sejak 2019 ini awalnya berjualan produk perawatan tubuh seperti lotion yang dapat menurunkan ketegangan pada tubuh.

Baca juga:

Namun, karena banyaknya peminat terutama dari industri perhotelan, saat ini GoodVibes mulai menghadirkan beragam produk, dan aromaterapi menjadi yang paling laris terjual.

"Sekarang produk yang tersedia itu ada aromaterapi, minyak esensial, dan perawatan tubuh," kata Raihanah saat ditemui Kompas.com di bazaar Local Joy di Gedung Kompas Gramedia Palmerah Barah, Jakarta Pusat, Jumat (26/4/2024).

Ia mengungkapkan bahwa masing-masing produk diformulasikan untuk mengatasi masalah tidur, khususnya membantu meningkatkan kualitas tidur, serta mengurangi stres dan juga kecemasan.

Bagi orang-orang yang memiliki kulit sensitif pun tidak perlu khawatir karena produk-produk GoodVibes diformulasikan agar aman digunakan untuk berbagai jenis kulit.

"Untuk aromaterapi yang bentuknya minyak esensial bisa digunakan pada linen, sementara yang droplet bisa dioleskan pada kulit sembari dipijat guna meningkatkan kualitas tidur," terangnya.

Ketika demam, menurut Raihanah, aromaterapi ini juga bisa dioleskan pada telapak kaki kemudian ditutup dengan kaus kaki untuk membantu menghangatkan tubuh.

Saat ini GoodVibes Botanical menghadirkan beragam produk untuk membantu meningkatkan kualitas tidur.KOMPAS.com/RYAN SARA PRATIWI Saat ini GoodVibes Botanical menghadirkan beragam produk untuk membantu meningkatkan kualitas tidur.

Bukan obat tidur, hanya meningkatkan kualitas tidur

Meskipun diklaim dapat membantu meningkatkan kualitas tidur, namun Raihanah mengatakan bahwa aromaterapi GoodVibes bukanlah obat tidur.

Jadi, tidak ada parameter atau waktu yang menentukkan berapa lama aromaterapi perlu dioleskan sebelum tidur.

"Kami pernah melakukan tes kualitas tidur, di mana partisipan yang terlibat menggunakan aromaterapi dan hasilnya kualitas tidur meningkat dua kali lipat," ujar Raihanah.

Baca juga:

Adapun aroma yang disarankan untuk membantu meningkatkan kualitas tidur adalah lavender.

Lalu, untuk meningkatkan mood ada aroma yang cenderung cistrusy, seperti bergamot, geranium, dan jeruk. Sedangkan yang untuk membantu melegakan pernapasan bisa pakai aroma peppermint dan eucalyptus.

 
 
 
Sieh dir diesen Beitrag auf Instagram an
 
 
 

Ein Beitrag geteilt von KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com