Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Tetap Berteman denga Mantan Kekasih seperti Taylor Swift

Kompas.com - 10/07/2023, 17:18 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

KOMPAS.com - Taylor Swift mengundang mantan kekasihnya, Taylor Lautner naik ke atas panggung saat menggelar konser di Kansas City, akhir pekan lalu.

Diajak pula Taylor Dome, istri aktor Twilight itu, dalam momen tersebut, yang sontak jadi perhatian publik.

Baca juga: Puji Taylor Swift, Taylor Lautner: Aku Merasa Terhormat Bisa Mengenalmu

Momen dalam Eras Tour itu dianggap unik karena tak banyak orang yang bisa tetap menjalin hubungan baik dengan mantan kekasihnya, termasuk dengan pasangannya sekarang.

Taylor Swift dan Tylor Lautner memang pernah menjalin asmara pada tahun 2009 silam, yang jadi inspirasi lagu "Back to December:.

Cara tetap berteman baik dengan mantan kekasih

Mantan kekasih sebenarnya adalah orang yang pernah menjadi bagian penting dalam hidup kita.

Mereka pernah sangat memahami kita dan menjadi mitra untuk bertukar pikiran, saling memberikan dukungan emosional, dll.

Maka, menjalin pertemanan baik dengan mantan kekasih sebenarnya bukan hal yang aneh.

Baca juga: Mimpikan Mantan Kekasih, Apa Sebabnya?

Namun perhatikan caranya agar pertemanan tersebut berjalan dengan baik, bukannya berakhir menjadi drama yang lain.

Tetapkan motifnya sedari awal

Pahami lebih dulu motif sesungguhnya, apalagi jika asmara yang kandas itu benar-benar membuat kita patah hati

Apakah kita berharap bisa kembali ke pelukan mantan atau benar-benar berniat menjalin hubungan platonis.

Baca juga: Ingin Berteman dengan Mantan? Ada yang Perlu Dipertimbangkan...

Berakhirnya romansa bisa jadi sulit, tetapi mencoba menjalin persahabatan dengan mantan yang masih kita sayangi hanya akan menambah luka.

Beri waktu

Jika ingin punya persahabatan yang menyenangkan, beri waktu pada diri kita dan mantan pasangan untuk pulih dari patah hati.

Cobalah untuk tidak memaksa mantan kekasih menjalin pertemanan jika mereka belum sepenuhnya siap.

Cara ini juga akan membantu memastikan bahwa satu pihak tidak melakukan semua upaya dan menciptakan hubungan baru yang tidak seimbang.

Atur ulang batasan melalui komunikasi yang tepat

Ilustrasi pasangan selingkuh lewat smartphone.Freepik Ilustrasi pasangan selingkuh lewat smartphone.
Pasangan yang berpisah pada dasarnya memasuki hubungan baru sehingga perlu batasan yang berbeda pula.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com