Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Rekan Kerja Menghargai Anda?

Kompas.com - 29/09/2009, 11:20 WIB

KOMPAS.com - Penting bagi semua orang untuk merasa dihargai di tempat kerja. Jika tidak, kita akan kehilangan semangat untuk bekerja. Perlu Anda ketahui, bentuk penghargaan tersebut sebenarnya tidak selalu dilontarkan dalam bentuk kata-kata. "Kita juga mendapatkan pesan-pesan non verbal dari orang-orang di sekitar kita setiap hari, seringkali kita hanya tidak memperhatikannya," tukas Sherron Bienvenu, PhD, profesor komunikasi dari Goizueta Business School di Emory University, dan penulis buku Business Communications.

Bila Anda ingin mengetahui apakah rekan kerja cukup menghargai Anda, coba Anda ingat-ingat bagaimana perilaku mereka terhadap Anda.

Rekan kerja menyukai Anda jika....
Mereka mengawali pembicaraan lebih dulu

Dulu kita terbiasa melakukan coffee breaks atau cigarette breaks, namun sejak ada Facebook, instant messenger, dan email, kedua hal tersebut jarang sekali dilakukan lagi. Kita lebih suka saling berkomunikasi via dunia maya. "Jadi jika rekan kerja Anda menegur dan mengajak Anda ngobrol di koridor, mereka sedang berusaha mendobrak rutinitas, untuk berbicara dengan Anda," jelas Patti Wood, pakar bahasa tubuh dari Atlanta. Tetapi jika mereka malah mengalihkan tatapan mata dari Anda, atau langsung pura-pura melihat jam, mereka tidak tertarik pada Anda.

Mereka menawarkan feedback
Saat berbicara empat mata, apakah rekan kerja Anda mendengarkan kata-kata Anda dengan penuh perhatian, dan mengangguk-angguk dengan antusias? Apakah sudut matanya berkerut saat ia tersenyum mendengar komentar lucu yang Anda lontarkan? "Semakin bersemangat wajah seseorang, semakin mereka terlibat secara emosional dalam pembicaraan," kata Tonya Reiman, pakar bahasa tubuh dari New York City, dan penulis buku The Power of Body Language.

Cara bicara mereka berubah
"Orang menyimpang dari pola bicara yang normal ketika mereka tegang atau tidak nyaman," papar Maryann Karinch, pakar bahasa tubuh yang berbasis di luar Denver, dan penulis buku How to Spot a Liar. Seseorang yang biasanya berbicara dengan kecepatan yang sedang, bisa berubah berbicara sangat cepat. Sedangkan seseorang yang biasanya lancar berbicara jadi sering berhenti beberapa saat sebelum membuka mulutnya lagi. Jika mereka menikmati kebersamaan dengan Anda, Anda bahkan tidak dapat menangkap perubahan dalam cara berbicara mereka.

Rekan kerja menghargai Anda jika....
Mereka memberi kesempatan Anda berbicara

Membiarkan Anda memegang kendali pembicaraan merupakan cara terselubung untuk menunjukkan bahwa mereka menghargai apa yang ingin Anda sampaikan. "Anda bisa melihat tingkat penghargaan seseorang pada Anda dengan mengamati seberapa sering mereka mendatangi Anda untuk mendapatkan petunjuk," ujar psikolog Ann Demarais, PhD, penulis buku First Impressions: What You Don't Know About How Others See You. "Dan ketika suatu  masalah muncul, mereka juga datang kepada Anda."

Mereka memberikan ruang untuk Anda
Ketika Anda hadir dalam sebuah rapat, pernahkah Anda melihat rekan kerja Anda merapikan buku-bukunya yang semula bertebaran, atau langsung bergeser memberikan kursi untuk Anda, atau mundur untuk memberikan ruang lebih banyak untuk Anda? Hal ini pun menunjukkan bahwa mereka menghargai Anda.

Mereka meniru Anda
Jangan keburu kesal dulu jika rekan kerja meniru gaya atau cara Anda. Sebab pada dasarnya, kita akan mencoba bercermin pada orang lain yang kita sukai atau kita hargai, demikian menurut Reiman. Jadi jika Anda memperhatikan bahwa rekan kerja Anda meniru gerakan-gerakan Anda -seperti ikut-ikutan minum saat Anda minum, atau ikut mengambil pena ketika Anda mulai menulis-nulis- hal ini hanya menggambarkan bahwa rekan kerja mengagumi Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com