Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toko Gino Mariani di Grand Indonesia Usung Konsep Baru

Kompas.com - 06/05/2018, 08:00 WIB
Kahfi Dirga Cahya,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Label sepatu Gino Mariani kian gencar membuka gerai sendiri sejak tahun 2016. 

Tercatat sudah ada lima gerai Gino Mariani yang tersebar di Jakarta, Bandung, Makassar dan Bogor.

Gerai terakhir label dari Gunung Sewu Group ini berlokasi di mal Grand Indonesia.

Dengan luas 77 meter, gerai ini diklaim mengusung konsep baru yang mengusung Comfort dan Lifestyle.

Konsumen dipastikan lebih nyaman berbelanja dengan kemudahan penataan dan pengaturan toko dan juga area tempat duduk yang nyaman untuk konsumen. 

Di dalam toko ini, Gino Mariani menyediakan produk dan juga aksesoris untuk laki-laki.

Selain itu juga ada tas dan produk sepatu untuk wanita sebagai pelengkap koleksi Gino Mariani.

“Antusiasme dari masyarakat Indonesia sudah kami rasakan sejak pembukaan toko pertama kami di tahun 2016, sehingga kami sangat bersemangat untuk memperluas distribusi di  Jakarta dengan membuka toko atau gerai sendiri," tulis Marketing Manager Gino Mariani Fischa Diras dalam rilis.

Tak hanya gerai, Gino Mariani pun kini diperkuat advisor asal Italia yang ahli di bidangnya, Sergio Simondo.

Keterlibatan Simondo ini agar Gino Mariani kian melambung sebagai label sepatu kulit di seluruh dunia. 

Dalam kurun waktu satu tahun terakhir, Gino Mariani telah mendistribusikan barangnya ke Singapura, Vietnam dan beberapa negara lainnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com