Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Macam-Macam Vitamin yang Dibutuhkan untuk Perkembangan Otak Anak

Kompas.com - 15/06/2020, 11:11 WIB
Reygi Prabowo,
Agung Dwi E

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Otak anak mengalami pertumbuhan yang pesat dalam 1.000 hari pertama kehidupan

Menurut laman Live Science, setelah lahir, otak bayi mengalami pertumbuhan sebesar satu persen setiap harinya. Hanya tiga bulan, otak bayi yang baru lahir mengalami pertumbuhan pesat sekitar 33 persen menjadi 55 persen jika dibandingkan ukuran orang orang dewasa.

Selanjutnya, setelah usia 1 tahun, otak anak telah mencapai 60 persen dari ukuran dewasanya.
Saat mencapai tahun keempat, otak anak sudah mencapai ukuran dewasa. Otak akan terus berkembang hingga berusia pertengahan 20-an tahun.

Baca juga: Nutrisi dalam Tempe Dukung Pertumbuhan Bayi

Dalam masa pertumbuhan tersebut, si kecil butuh nutrisi terbaik agar perkembangan otak yang pesat ini bisa berjalan dengan sehat. Pemenuhan nutrisi sehari-hari dan asupan gizi yang seimbang merupakan keharusan yang bisa diberikan kepada si kecil.

Salah satu nutrisi yang berperan penting dalam membantu pertumbuhan otak si kecil adalah vitamin. Nah, berikut ini beberapa vitamin yang bisa ibu Generasi Bersih Sehat (Genbest) siapkan untuk perkembangan otak. Apa saja? Yuk simak.

Vitamin B

Tiga vitamin B yang sering dikaitkan dengan kesehatan otak adalah B6, B9 (Folat), dan B12. Dalam jurnal Harvard Health Publishing dijelaskan bahwa vitamin B membantu menghasilkan energi yang dibutuhkan untuk mengembangkan sel-sel otak baru.

Kekurangan vitamin B bisa mengakibatkan hilangnya konsentrasi, mudah lupa, hingga kesulitan menerima informasi. Oleh karena itu, vitamin B amat penting dan harus dipenuhi saat periode emas pertumbuhan si kecil.

Vitamin B terkandung dalam daging, sereal, dan ikan. Menurut Asupan Referensi Diet atau Dietary Reference Intakes (DRI), anak usia 1-5 tahun disarankan mengonsumsi vitamin B sekitar 0,9-12mcg per hari.

Baca juga: Cari Tahu Tumbuh Kembang Otak Bayi Lewat Pengukuran Lingkar Kepala

Vitamin C

Melindungi otak dari radikal bebas dan mencegah penyakit membutuhkan vitamin C karena vitamin ini mempunyai sifat antioksidan. Selain itu, vitamin C juga bisa meningkatkan konsentrasi anak sehingga bisa lebih fokus menyerap pelajaran yang diterima.

Vitamin C bisa Genbest dapat dalam buah jeruk, tomat, dan stroberi. Tidak hanya buah, beberapa sayur-sayuran juga mempunyai kandungan vitamin C, seperti brokoli, bayam, dan kentang.

Menurut DRI, kebutuhan nutrisi vitamin C pada anak usia 1-5 tahun adalah 15-25 mg per hari.

Vitamin E

Radikal bebas di udara bisa merusak sel-sel tubuh sehingga dapat mengakibatkan penurunan daya ingat, mudah lupa, hingga kesulitan konsentrasi.

Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com