Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bedah Plastik Mata Paling Banyak Diminati

Kompas.com - 16/01/2008, 17:25 WIB

JAKARTA, KCM - Operasi plastik atau bedah kosmetik di Indonesia kini makin banyak diminati masyarakat. Kebutuhan akan penampilan yang sempurna dan tetap awet muda menjadi salah satu latar belakangnya. Di antara berbagai jenis operasi kecantikan atau bedah plastik yang ada, operasi untuk memperbaiki atau memperindah mata adalah yang paling banyak diminati saat ini.

"Operasi plastik untuk memperindah mata adalah jenis operasi yang paling banyak diminta pasien di Indonesia saat ini," ungkap Dr Irena Sakura Rini MARS, SpBP, spesialis bedah plastik dari Perhimpunan Ahli Bedah Plastik Indonesia (PERAPI) dalam talkshow bertajuk The Quest for Beautiful Eyes : A Cosmetic Lens Trend Report di Jakarta, Rabu (16/1).

Jika diperingkat, lanjut Irena, operasi mata menempati posisi teratas setelah jenis bedah kecantikan lainnya seperti memperbaiki alis, facelift (pengencangan kulit muka), dan operasi membuat kelopak mata bagi pasien yang tak punya kelopak mata. 

"Saat ini memang belum ada data pasti mengenai jumlahnya. Tetapi dari praktik yang saya lakukan sehari-hari, dari 10 pasien rata-rata lima hingga enam meminta operasi mata, sisanya bisa operasi hidung, payudara, tummytuck (merapikan perut) dan lipposuction," ungkap Irena yang juga aktif dalam Pengembangan Riset & Program Finansial PERAPI atau IAPS (Indonesian Association of Plastic Surgeons).

Menurut Irena, operasi kecantikan pada mata banyak digunakan untuk memperindah bagian kelopak mata bawah maupun atas. "Bedah plastik dapat memperbaiki kelopak yang keliatan mengantuk atau dipenuhi lemak. Juga memperbaiki kelopak mata yang tipis," ujarnya

Bagian Gaya Hidup
Kebutuhan akan bedah plastik di Indonesia memang cenderung terus meningkat dalam beberapa tahun terakhir seiring dengan perubahan gaya hidup dan bergantinya persepsi akan kecantikan. "Bedah plastik kini telah menjadi bagian dari gaya hidup atau lifestyle khususnya masyarakat kota besar. Bedah plastik kini tak hanya sekedar untuk memperbaiki penampilan saja, namun  juga untuk menambah rasa percaya diri," ungkap Irena.

Sekitar dua puluh tahun lalu, lanjutnya, masyarakat Indonesia masih agak canggung dengan bedah plastik.  Namun seiring waktu dan bukti keberhasilan, masyarakat makin percaya dan lebih terbuka untuk bertanya dan menjalani bedah plastik.

"Bedah plastik kini sudah menjadi pembahasan rutin di kota-kota besar. Bahkan sekarang ibu-ibu bisa mengenal bedah plastik lewat acara arisan. Mereka mengundang dokter ahli untuk menjelaskan risiko dan prosedurnya.  Ibu-ibu juga datang ke klinik rame-rame, bisa membawa suami atau anak-anaknya," terang Irena yang juga membuka klinik di daerah Ciawi Bogor.

Seiring waktu pula, kata Irene, tren bedah plastik di Indonesia telah mengalami pergeseran sejak 20 tahun lalu. "Bila dulu bedah plastik hanya digunakan untuk perbaikan yang tak kelihatan pada bagian yang tertutup seperti payudara atau dinding perut. Tetapi kini digunakan untuk yang kelihatan seperti bagian wajah atau lengan," katanya. 

Bedah plastik pun kini tak cuma milik para wanita saja, tetapi kaum Adam pun banyak yang menjalaninya sebagai cara untuk memperbaiki penampilan.  "Prosentasenya memang lebih banyak wanita ketimbang pria. Tapi para pria lebih spesifik dalam memilih kebutuhannya ketimbang para wanita. Banyak pria yang memilih lipposuction untuk mengurangi lemak di beberapa bagian tubuh," tandasnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com