JAKARTA, KOMPAS.com - Anak tak selalu mengikuti karir atau hobi orangtuanya. Namun, bukan berarti anak tak bisa mengikuti jejak orangtuanya.
Hal itu dialami aktor sekaligus chef Nicky Tirta. Nicky dalam beberapa waktu terakhir tengah fokus menjalankan karir sebagai chef.
Nicky melihat putrinya, Ellyna, juga memiliki ketertarikan di bidang itu.
"Kayaknya sudah mulai kelihatan bakatnya."
"Dia suka gaya-gayaan di kamera dan suka di dapur," kata Nicky seusai menghadiri talkshow di Kantor Lazada, Jakarta, Selasa (22/5/2018).
Baca juga: Istri Nicky Tirta Bantah Ada Pihak Ketiga dalam Rumah Tangganya
Kini, setiap Nicky mencoba menu baru, bocah perempuan yang bulan Juli nanti genap berumur lima tahun itu, selalu menjadi orang pertama yang mencobanya.
Tak hanya kue-kue yang dibuat Nicky untuk toko kue online-nya, namun ia juga gemar berkreasi untuk sarapan sang buah hati.
"Jadi setiap hari explore, number one fan-nya pasti Ellyna," kata dia.
Jika menyaksikan acara masak dan tertarik dengan makanannya, Ellyna juga kerap meminta Nicky untuk membuatnya.
Saat memasak, Nicky juga kerap mengajak Ellyna untuk ikut memasak. Ia selalu memberikan space kecil agar putrinya tak mengganggu aktivitas masaknya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.