Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/09/2019, 14:11 WIB
Kahfi Dirga Cahya,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sudah menjadi hal umum jika seorang atlet yang dikontrak sebuah brand sepatu bakal dibuatkan koleksi khusus.

Oleh karena itu, rumor soal akan ada koleksi khusus pebasket NBA Zion Williamson wajar merebak dan perlu dipertanyakan langsung ke Nike, induk dari Jordan Brand yang bermitra dengan pemain New Orleans Pelicans tersebut.

Dilansir laman Footwearnews, CEO dan Presiden Nike, Mark Parker, mengatakan Zion tetap mendapatkan dukungan sepatu dari Jordan Brand, namun bukan siluet khusus.

"Musim ini dia akan bermain dengan Air Jordan 34. Dia suka dengan produk dan semua respon yang didapatkan," katanya.

Sayangnya, siluet khusus unuk Zion belum jelas. Parker hanya mengungkapkan jika kemitraan tersebut pada penciptaan produk baru. Bisa jadi berupa sepatu khusus atau bukan.

"Tidak ada pengumuman yang dibuat hari ini, tapi saya pikir kita akan melihat masa depan yang menarik dengan Zion dalam hal penciptaan produk dan dampak yang akan dia miliki pada sepatu basket Jordan dan permainan basket pada umumnya," ujar Parker.

Zion turut serta membantu Jordan Brand meluncurkan Air Jordan 34 di sebuah acara di Harlem, NY, pada 7 September bersama bintang-bintang WNBA Asia Durr dan Kia Nurse.

Sneakers itu dijadwalkan tersedia di gerai pada 25 September 2019.

Baca juga: Lihat! Iklan Zion Williamson dengan Sepatu Ringan Air Jordan 34

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com