Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rajin Pakai Eye Cream Efektif Cegah Penuaan Dini, Benarkah?

Kompas.com - 09/11/2021, 16:09 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber WebMD

KOMPAS.com - Para penggemar skincare percaya, penggunaan eye cream secara rutin dapat mencegah penuaan dini.

Pelembap khusus di area mata ini diyakini mampu mencegah munculnya garis halus, kerutan dan lingkatan hitam.

Ketiganya dianggap sebagai beberapa tanda perubahan fisik paling awal dari proses penuaan.

Namun, ada juga yang beranggapan klaim itu berlebihan dan hanya sekedar bahasa marketing saja.

Produk eye cream yang isinya cenderung lebih sedikit dan harganya jauh lebih mahal dianggap hanya tipuan bisnis semata.

Baca juga: Bahaya Makan Gorengan Berlebihan, Termasuk Memicu Penuaan Dini

Patricia Farris, dokter kulit sekaligus profesor klinis di Tulane University School of Medicine, New Orleans, Amerika Serikat memberikan penjelasannya. 

Dia mengatakan, manfaat eye cream bukan hanya bualan industri kosmetik.

"Krim mata diformulasikan khusus untuk kulit halus di sekitar mata, sehingga cenderung lebih kental," kata dia.

Produk tersebut diformulasi memiliki lebih banyak minyak daripada lotion wajah biasa.

Selain itu, kandungannya juga memiliki banyak bahan aktif yang ditujukan untuk masalah yang terjadi di sekitar mata.

"Retinol adalah salah satu kandungan favorit pribadi saya," kata Farris.

Namun bahan aktif ini bisa memberikan efek yang tergolong keras bagi beberapa jenis kulit.

Area mata lebih sensitif terhadap tanda penuaan

Kulit di sekitar mata memang cenderung rapuh dibandingkan area lainnya di wajah.

Termasuk lebih rentan kering dan lebih cepat menunjukkan perubahan usia dan tanda kelelahan.

Gerakan seperti menyipitkan mata dan perubahan konstan lainnya juga mempercepat munculnya garis-garis dan kerutan.

Cairan yang terkumpul di bawah mata juga menyebabkan munculnya efek bengkak dan lingkaran hitam yang menganggu penampilan. 

Garis-garis halus dan kerutan berasal dari kerusakan akibat sinar matahari.

Baca juga: Jamur, Makanan Kunci untuk Cegah Penuaan Dini

Selain itu, kulit kita juga cenderung memproduksi lebih sedikit kolagen seiring bertambahnya usia.

Padahal, kolegan dapat membantu menjaga elastisitas kulit dan membuat penampilan tetap muda.

Farris mengatakan, krim mata dapat mengatasi berbagai masalah ini, jika digunakan dengan benar dan kandungannya tepat.

Misalnya saja kandungan vitamin C, peptida, dan retinol yang mampu meningkatkan produksi kolagen, berdasarkan berbagai penelitian.

Bahan lainnya seperti ceramide dan asam hialurona juga bermanfaat sebagai pelembap yang membantu mencegah hilangnya air di kulit dan meningkatkan elastisitas.

Masalah lain yang juga sering terjadi di area mata adalah lingkaran hitam akibat pengaruh genetik, kerusakan akibat sinar matahari, usia dan penumpukan darah.

Farris menyebutkan, ada beberapa bahan di dalam eye cream yang bisa digunakan.

Baca juga: 5 Manfaat Tidur Telentang, Termasuk untuk Cegah Penuaan Dini

Misalnya saja sodium ascorbate, atau vitamin C untuk menebalkan kulit dan membantu menyamarkan lingkaran hitam.

Bisa juga menggunakan produk dengan kandungan niacinamide, vitamin B3, dan asam kojic untuk mengurangi area yang menggelap.

Untuk pembengkakan akibat penumpukan cairan dan darah di bawah mata bisa menggunakan eye cream yang mengandung kafein.

Lebih baik lagi, jika kita mendinginkan eye cream sesaat sebelum digunakan dengan menyimpannya di lemari es.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber WebMD
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com