Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sukses Bisnis Bulu Mata Palsu, Artisan Pro Luncurkan Lini Make-Up

Kompas.com - 10/11/2021, 09:51 WIB
Lusia Kus Anna

Editor

KOMPAS.com – Merek bulu mata palsu yang dibuat untuk kebutuhan make-up artist, Artisan Pro, memperluas bisnisnya dengan meluncurkan produk make-up dalam waktu dekat.

Selain itu, merek lokal yang berdiri sejak 2016 ini juga menunjuk make-up artist kenamaan Nanath Nadia sebagai Artistry Director.

Dijelaskan oleh founder Artisan Pro, Redavel Tjen, Nanath Nadia akan menjadi konsultan dan memimpin strategi kreatif serta konseptualisasi yang terus mendorong citra ArtisanPro dalam memenuhi permintaan beauty enthusiast dan make-up artist di tanah air dan mancanegara.

“Kemampuan Nanath Nadia sebagai make-up artist professional yang terus menciptakan tren dan juga trik kecantikan yang baru dan fresh sudah tidak perlu diragukan lagi,” kata Redavel dalam konferensi pers virtual (9/11).

Make up artist Nanath Nadia ditunjuk menjadi Artistry Director Artisan Pro.Dok Artisan Pro Make up artist Nanath Nadia ditunjuk menjadi Artistry Director Artisan Pro.
Ia menambahkan, pengetahuannya yang mendalam tentang kecantikan, perilaku konsumen, budaya, dan hiburan—membuatnya sangat cocok untuk memimpin strategi kreatif dan mendorong pertumbuhan ArtisanPro ke babak berikutnya.

Baca juga: Kreatif, Make Up Artist ini Buat Rias Wajah Bertema Kemerdekaan RI

“Nanath juga seorang trend setter dan harapannya Nanath bisa membantu kami membaca tren konsumen,” ujarnya.

Menanggapi peran barunya, Nanath mengaku bangga dan tak akan berhenti belajar untuk menambah ilmunya.

“Untuk menciptakan tren kita harus terus belajar. Sejago apa pun, kalau kita stuck dan tidak mau belajar kita enggak akan dapat inspirasi,” katanya.

Ia menambahkan, bersama Artisan Pro ingin menciptakan produk yang berkualitas untuk para make up artist dan beauty enthusiast.

“Industri makeup di Indonesia sangat cerah. Produk-produk kita sangat berkualitas dan kita bisa bersaing,” ujarnya.

Mengenai produk kosmetik yang akan diluncurkan di akhir November, Redavel mengatakan jenisnya tak jauh dari riasan mata

Baca juga: 3 Tips Menciptakan Riasan Mata yang Tampak Segar Saat Pakai Masker

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com