Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Masih Langsing di Usia 47 Tahun, Apa Metode Diet Melania Trump?

Melania memang seorang mantan model. Meski dia telah lama meinggalkan dunia modeling, aura kecantikannya masih terasa hingga saat ini. Salah satu rahasianya adalah menerapkan diet khusus yang sudah dilakoninya selama bertahun-tahun.

Untuk memulai harinya, Melania selalu memilih sarapan sehat berupa semangkuk oatmeal kaya serat atau smoothie buah dan sayuran yang mengandung banyak vitamin di dalamnya.

Model kelahiran Slovenia itu juga mengonsumsi buah kaya antioksidan untuk menjaga berat badam dan keindahan kulitnya. Dia memiliki target untuk mengonsumsi paling sedikit 7 jenis buah yang kaya antioksidan dalam sehari.

Baca :Gaya Melania Trump Selama Setahun Menjadi 'First Lady'

Dengan tubuh selangsing itu, kebanyakan orang akan mengira istri Presiden AS yang kontroversial ini menghindari makanan mengandung gula? Ternyata tidak juga.

Dalam sebuah wawancara, Melania memang mengaku tidak memiliki camilan tertentu sebagai favoritnya, tapi dia terkadang makan buah dan sedikit coklat sebagai camilannya. Menurutnya, tubuh juga membutuhkan asupan gula.

"Ini bagus untuk menuruti keinginan dan selera sesekali. Asalkan kita mengimbanginya dengan makanan sehat," ucapnya dalam sebuah wawancara.

Makan apa pun asalkan tidak berlebihan tampaknya merupakan pedoman diet Melania. Tapi, dia memang memiliki makanan favorit. Ibu Negara ini mengakui pada tahun 2010 makanan kesukaannya di dunia adalah Chicken Parmigianino dari restoran Jean Georges, New York.

Minuman pilihannya juga dikabarkan sama seperti suaminya, yaitu diet coke yang dikemas dalam botol kaca.

 Baca :Kebiasaan Konsumsi Soda Donald Trump yang Tak Layak Dicontoh

https://lifestyle.kompas.com/read/2018/01/22/160000020/masih-langsing-di-usia-47-tahun-apa-metode-diet-melania-trump

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke