Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Viral di TikTok, Benarkah Rosemary Oil Berkhasiat Suburkan Rambut?

Nah, salah satu bahan alami yang viral di platform TikTok belakangan ini adalah rosemary oil atau minyak esensial dari tanaman rosemary.

Minyak rosemary ini disebut mampu mendukung pertumbuhan rambut.

Setidaknya, seorang beauty blogger dan konten kreator TikTok dengan akun @TheHealthyHygge, mengaku telah membuktikan khasiat rosemary oil dalam menyuburkan rambutnya.

Perempuan itu mengaku mempunyai masalah rambut yang tidak tumbuh merata di bagian tengah.

Lalu, setelah menggunakan minyak rosemary selama tiga bulan, rambutnya tumbuh dan kian lebat.

Video penggunaan rosemary oil  tersebut kini setidaknya telah dilihat 3,2 juta oleh pengguna TikTok.

Namun demikian, benarkah ada khasiat rosemary oil sebagai penyubur rambut? 

"Rosemary oil dapat membantu merangsang rambut untuk tumbuh sehat dan tebal."

Demikian kata Dr Jeannette Graf seorang asisten profesor Klinis dermatologi di Mount Sinai School of Medicine, New York, seperti dilansir Lifestyle Asia.

Penelitian menunjukkan, rosemary dapat bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan.

Sejumlah nutrisi yang terkandung pada minyak rosemary antara lain vitamin A, C, B6, thiamin, folat, kalsium, zat besi, magnesium, diterpene, carnosol, asam rosmarinic hingga asam carnosic.

Kandungan tersebut bersifat antioksidan kuat yang melindungi rambut dari polusi lingkungan, meningkatkan sirkulasi darah di sekitar folikel rambut dan efeknya dapat mendorong pertumbuhan rambut.

"Minyak ini dapat mempercepat proses pergantian dan pertumbuhan sel yang bekerja sebagai bahan alami untuk menumbuhkan rambut agar tumbuh tebal."

"Sifat anti-inflamasinya juga berperan dalam mencegah kerontokan rambut." ungkap Dr Graf.


Cara menggunakan minyak rosemary

Minyak rosemary dapat digunakan untuk semua jenis rambut. Cara menggunakannya pun cukup mudah, minyak rosemary bisa diteteskan langsung ke kulit kepala.

Namun, mengingat minyak satu ini juga bersifat memicu alergi, lebih baik campurkan penggunaannya dengan carrier oil lain seperti minyak argan atau minyak almond.

"Minyak ini dapat digunakan ke rambut. Teteskan 20 menut sebelum mandi," tutur Graf.

Setelah itu, pijat lembut kepala yang sudah diteteskan minyak rosemary dan mandi seperti biasa.

Rosemary oil juga dapat dicampurkan ke sampo atau produk perawatan rambut lainnya yang sering kita gunakan setelah mandi.

Atau ada cara yang lebih simpel untuk mendapatkan manfaat rosemary oil untuk menyuburkan rambut, yakni pilihlah produk perawatan rambut yang mengandung rosemary oil yang dapat digunakan secara berkala.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/04/06/100000720/viral-di-tiktok-benarkah-rosemary-oil-berkhasiat-suburkan-rambut-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke