Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ardistia Dwiasri Mengejar "Passion" ke New York - Bagian I

Kompas.com - 22/07/2011, 15:35 WIB

Rasa penasaran juga lah yang membuat Disti fokus belajar fashion dengan juga mengambil studi marketing dan merchandising, di sekolah fashion yang sama. Disti terbukti menguasai desain fashion, dan berhasil lulus dengan IPK 3,76 pada 2003.

Multidisiplin ilmu
"Tidak ada istilah berhenti dalam pendidikan. Meski belajar tak selamanya harus di sekolah, tetapi bisa juga dengan belajar melalui buku dan juga mentor," kata Disti yang mengaku latar belakang keilmuan di teknik industri ternyata mendukung passion-nya di bidang fashion.

Menurut Disti, berpendidikan teknik industri membantunya mengasah kemampuan menganalisa dan mengatasi masalah. Dalam fashion, terutama jika masuk dalam bisnis dan industri, kemampuan menganalisa dan mengatasi masalah diperlukan, lanjutnya.

"Dari segi desain, keilmuan dari sekolah teknik justru membuat saya lebih teliti dalam membuat pola, konstruksi, mau pun dalam teknik di bidang fashion," ujarnya menambahkan, latar belakang pendidikan teknik justru mendukung pilihannya berbisnis fashion. "Karena terbiasa berpikir rumit saat sekolah teknik, pada akhirnya terbantukan ketika berbisnis sendiri, seperti lebih tepat dalam kalkulasi, dan terbantu saat membuat rencana bisnis," tambahnya.

(Lanjut ke Bagian II)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com