JAKARTA, KOMPAS.com – Setiap orang pasti memiliki jeans kesayangan, yang membuat dirinya merasa keren saat mengenakannya. Jeans tersebut kadang dipakai hingga belel, lusuh, atau robek-robek. Bahkan banyak yang berangapan makin belel makin oke.
Tapi tahukah Anda cara merawat jeans kesayangan itu agar awet dan tidak mudah rusak? Menurut Country Marketing Head PT Levi Strauss Indonesia, Adhita Idris, ada beberapa hal yang harus diperhatikan untuk menjaga jeans tetap bagus dan nyaman dipakai.
Jangan sering dicuci
Jeans aslinya adalah pakaian kerja yang banyak dipakai di pantai barat Amerika saat terjadi demam emas. Pakaian ini dirancang agar kuat dan tidak memerlukan banyak perawatan. Artinya jeans tidak perlu sering dicuci (wash less).
“Pencucian dilakukan bila benar-benar kotor saja. Jadi tidak seperti celana kain yang habis dipakai lalu dicuci,” ujar Adhita di Jakarta, Selasa (16/5/2017).
Ada beberapa orang yang mencucinya setelah pemakaian selama sebulan. Namun menurut label perawatan Levi’s, jeans sebaiknya dicuci paling cepat setelah 10 kali pemakaian untuk mempertahankan fit.
Jika ada noda kecil, cukup hapus menggunakan kain basah atau sikat gigi yang diberi sabun lembut. Cara ini mudah dan sederhana tetapi membuat jeans tetap bagus.
Cuci dengan air dingin
Bila sudah waktunya dicuci, pakailah air dingin (wash cold) dan sabun lembut untuk mencuci jeans Anda. Air dingin menjaga warnanya tetap asli dan menghindarkan dari pemudaran dan penyusutan. Metode ini sekaligus menghemat energi karena kita tidak perlu menyiapkan air panas.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.