Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Ibnu Jamil dengan "Seratusan" Sepatu Puma...

Kompas.com - 03/12/2019, 06:54 WIB
Glori K. Wadrianto

Penulis

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Puma SS20 preview in KL #pumafriendsid #jamilosjourney #coconutree

A post shared by Ibnu Jamilo (@ibnujamilo) on Dec 1, 2019 at 9:47pm PST

"Gue sih enggak itung-itungan gitukalo ada (sepatu) yang baru gue posting. Malah yang lama sering juga gue posting, kalo pas background-nya cakep -misalnya," kata dia.

Lalu, saat ada produk Puma yang dia suka tapi tak masuk ke pasar Indonesia, Ibnu pun tak segan merogoh koceknya sendiri untuk membeli di luar negeri.

"Kadang gue nitip temen beli di luar (negeri), kalo pas di sini gak ada," kata Ibnu.

Dengan cara itu, kata Ibnu, dia berharap image dia sebagai ambassador Puma bisa semakin kental.

Kalau nyaman pasti disayang

Statusnya yang terikat kontrak membuat Ibnu Jamil tak lagi memakai merek lain dalam aktivitas kesehariannya.

Sepanjang yang dia pahami, kontrak yang ditandatangani mewajibkannya membawa nama Puma dengan mengenakan produk asal negeri Bavarian itu dalam kesehariannya.

"Tapi ya buat gue karena gue seneng ya. Untuk lari gue udah ada sepatu Puma yang enak buat gue, basket juga," sebut dia.

"Di luar itu, selama bukan produk kompetitor langsung masih boleh gue pake, yang gue pahami sih seperti itu ya," sambung dia.

Baca juga: Sepatu-sepatu Basket Puma Akhirnya Masuk Indonesia

Dengan begitu, Ibnu mengaku tak pernah merasa kekurangan atau pun menjajal merek lain saat melakukan aktivitas olahraganya.

"Buat gue sih udah cukup. Gue gak ribet orangnya, kalo udah nyaman (sepatu), pasti disayang," ujar Ibnu yang mengaku berolahraga 3-4 kali seminggu ini.

Lantas, berapa banyak koleksi sepatu Ibnu Jamil sekarang?

Mendengar pertanyaan itu, Ibnu menjawab "kalo enggak dikasih-kasihin ke orang, seratusan sih ada. Tapi sekarang yang gue simpen 30-an lah."

"Lagian kan sepatu kalo disimpen doang rusak. Jadi yang beneran gue pake dan gue suka, gue simpen," kata Ibnu lagi.

Jadi, jangan heran jika dalam kehidupan Ibnu Jamil, ada banyak logo "puma loncat" di badannya. Termasuk ketika syuting film atau sinetron, loh

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com