KOMPAS.com - Harley-Davidson saat ini juga memproduksi sepeda listrik (E-bike) dengan merek Serial 1. Kini perusahaan tersebut membuat satu sepeda elektrik kustom bergaya retro.
E-bike ini diberi nama Mosh/Chopper dan memiliki desain yang menyerupai sepeda Schwinn Stingray klasik.
Produk sepeda listrik tersebut merupakan bagian dari lini "1-Off" perusahaan, dan akan dilelang kepada penawar yang membeli dengan harga tertinggi.
Struktur dasar pada sepeda berwarna biru ini mengambil basis dari salah satu sepeda buatan Serial 1 terdahulu, Mosh/Cty. Lalu, pihak manufaktur membawa ubahan khusus pada estetika dan aksesori sepeda.
Baca juga: Mengapa E-Bike Makin Populer sebagai Pilihan Bersepeda?
Modifikasi dilakukan oleh pembuat chopper profesional Warren Heir Jr dan Kendall Lutchman di JR Fabrication and Welding di Milwaukee, AS.
Hasilnya, jadilah sepeda Mosh/Chopper berwarna biru "Street Freak" dengan sentuhan silver yang mengingatkan kita akan sepeda era 60-an.
Terdapat banana seat atau sadel model banana yang didukung sissy bar stainless steel di bagian belakang.
Di bagian depan, setang ape hanger tinggi yang menjadi ciri khas sepeda motor chopper disematkan.
Brand director Serial 1, Aaron Frank menjelaskan ide di balik sepeda elektrik kustom ini. Menurutnya, kustomisasi adalah bagian penting dari pengalaman kepemilikan sepeda motor.
Baca juga: Merek Lokal Largo eBike, Luncurkan 3 Model Sepeda Listrik Klasik
"Selama beberapa dekade, orang memodifikasi sepeda motor untuk mencerminkan gaya dan selera mereka yang unik."
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.