Kemeja ini memiliki motif lettering bertuliskan ‘Minnie Mouse’ dan di bagian dada kanannya dilengkapi dengan embroidery patch Minnie untuk menambahkan kesan manis.
Ada juga set item fashion resmi Disney x Benang Jarum The Dream Park Collection, memadukan atasan dan celana berbahan satin twill yang lembut, dingin, dan mengkilau serta memberikan kesan mewah: Puzzlea Satin Twill Shirt dan Pants
Seluruh artikel ini memiliki sesuatu yang menggambarkan Minnie, mulai dari siuet hingga warna yang menggambarkan fisik dan karakteristik dari Minnie, seperti fuschia, khaki, ungu, peach, kuning, dan mint.
Warna-warna pastel dalam koleksi kali ini juga dikatakan dapat menggambarkan karakter Minnie yang menyenangkan dan stylist.
Selain warna, koleksi ini juga menampilkan hal ikonik lainnya dari Minnie, seperti pita-pita dan motif berbentuk siluet kepala Minnie.
Lalu untuk mempromosikan produk barunya ini, Buttonscarves dan Benang Jarum menggelar sebuah eksibisi bertema theme park yang menampilkan berbagai wahana taman bermain.
Dalam eksibisi tersbeut, pengunjung yang datang bsa mencoba dan memegang langsung koleksi 'The Dream Park Series' sebelum membelinya.
Eksibisi bertema theme park in telah hadir di Atrium Pondok Indah Mall sejak 14 Februari dan akan berakhir pada 20 Februari mendatang. Sementara koleksinya sudah bisa dipesan di situs resmi dan seluruh gerai Buttonscarves.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.