Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manggung Lagi Usai Bulan Madu, J.Lo Tampil dengan Outfit Animal Print

Kompas.com - 03/08/2022, 09:40 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Setelah menghabiskan liburan bulan madu bersama sang suami dan anak-anaknya, Jennifer Lopez kembali tampil memukau di atas panggung untuk acara Unicef Summer Gala pada Sabtu lalu.

Acara Unicef yang diadakan di tahun keempat ini berlangsung di pulau Capri, Italia dengan dihadiri oleh deretan tamu ternama yang istimewa.

Baca juga: Kisah Jennifer Lopez dan Ben Affleck, Bulan Madu bersama Anak-anak

J.Lo -demikian dia biasa disapa- tampak naik ke atas panggung dengan outfit two-piece bertemakan animal print yang didesain khusus oleh Roberto Cavalli.

Bagian atasnya memiliki gaya berleher tinggi dengan korset macan tutul yang berfungsi seperti atasan bra berwarna cokelat.

Sementara bagian bawah ditutupi dengan animal print yang ditekankan pada payet emas dan batu-batu berbagai ukuran sebagai khas Cavalli yang kembali menjadi sorotan di bawah direktur kreatif Fausto Puglisi.

Baca juga: Jennifer Lopez Kenakan Gaun Pengantin Lawasan Saat Nikahi Ben Affleck

Setiap kali bergerak, manik-maniknya juga akan bersinar terang, sehingga membuat penampilan J.Lo semakin memikat.

Pelantun "Lets Get Loud" itu pun mengenakan ikat pinggang emas berkilau yang dihiasi banyak kristal dan bulu-bulu.

Baca juga: Rahasia Awet Muda Jennifer Lopez, Sederhana dan Mudah Ditiru

Tak hanya J.Lo, banyak bintang menghiasi acara itu dan ikut berpartisipasi dalam mengumpulkan dana bagi program-program Unicef untuk membantu anak-anak yang membutuhkan.

Mereka antara lain Vanessa Hudgens, Leonardo DiCaprio, Jamie Foxx, dan lain-lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com