KOMPAS.com - Melihat semut yang keluar dari stopkontak tentu bukan hanya bikin jengkel, namun juga membuat diri khawatir.
Bagaimana tidak, selain membuat rumah nampak kotor dan berpotensi membuat kulit terasa gatal, semut-semut ini mampu menggigit kabel listrik, yang bisa membahayakan rumah.
Memang, kemungkinan besar semut akan mati setelah menggigit kabel tersebut karena tersengat listrik, namun itu tak menghalangi semut lain untuk melakukan hal yang sama.
Dikutip dari BC Pest Control, semut dapat melepaskan feromon unik saat merasa berada dalam bahaya, menjadi semacam peringatan yang memanggil bala bantuan, memicu koloni semut lain yang melakukan hal yang sama.
Ini bisa berbahaya. Sebab meski satu ekor semut yang menggigiti kabel bukanlah masalah besar, sekelompok semut yang menggigit kabel dapat merusak lapisan pelindung kabel, mengekspos logam di dalamnya, dan menyebabkan masalah listrik.
Bukan hanya itu, tubuh ratusan semut itu dapat dapat menyebabkan korsleting pada saluran keluar dan berpotensi menyebabkan kebakaran.
Baca juga: 5 Langkah Sederhana Mengusir Semut dari Dalam Rumah
Masalah pun tidak berhenti sampai di situ.
Jika semut memutuskan untuk membuat sarang di dekat instalasi listrik, serbuan semut bisa membawa masuk tanah dan kelembapan dari luar untuk membangun sarang, yang meningkatkan risiko kerusakan jangka pendek dan jangka panjang.
Belum lagi, populasi semut dapat menyebar ke area lain di rumah. Sebab jika kita mencoba menyingkirkannya dari satu stopkontak di rumah, bukan tak mungkin semut akan pindah ke ruangan atau stopkontak lain.
Untuk itu, sebaiknya segera usir semut dari stopkontak saat pertama kali melihatnya.
Berikut triknya.
Cara termudah dan paling umum dilakukan oleh kebanyakan orang dalam mengusir semut di stop kontak adalah menggunakan semprotan insektisida.
Namun jika akan menggunakan semprotan ini, matikan listrik terlebih dahulu main breaker (pemutus utama) demi keamanan.
Setelah meakukannya, semprotkan larutan insektisida di sekitar stop kontak sambil menghindari kabel.
Jika kesulitan menemukan semut-semut dalam stop kontak, kita bisa melepas pelat dinding, yang biasanya bisa dilepas dengan menggunakan obeng sederhana.