Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah, Arab Saudi untuk Pertama Kalinya Kirim Wakil ke Miss Universe

Kompas.com - 26/03/2024, 14:20 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Model Rumy Alqahtany akan menjadi perempuan pertama yang mewakili Arab Saudi di ajang kecantikan Miss Universe.

Berita terebut turut dibagikan oleh Rumy melalui akun Instagram pribadinya, @rumy_alqahtany.

Adapun Miss Universe 2024 atau Miss Universe ke-73 akan digelar di Meksiko pada 24 September 2024.

"Aku merasa terhormat untuk berpartisipasi dalam kontes Miss Universe International 2024. Ini adalah partisipasi pertama Arab Saudi dalam kontes Miss Universe," tulis Rumy dalam keterangan foto, seperti dikutip oleh Kompas.com, Selasa (26/3/2024).

Baca juga:

Dilansir dari GMA News Online, Rumy sebelumnya juga pernah mewakili Arab Saudi di ajang kecantikan internasional, seperti Miss Planet International dan Miss Global Asia.

Para kandidat sudah diperkenalkan oleh organisasi yang menaungi Miss Universe melalui media sosial, termasuk foto-foto close up wajah, foto dengan gaun malam, pakaian renang, dan video perkenalan.

Adapun dalam sebuah wawancara dengan Arab News, perempuan kelahiran Riyadh itu pernah mengatakan bahwa tantangan terbesarnya ketika mengikuti ajang kecantikan internasional adalah menjadi representasi perempuan Saudi.

"Tantangan terbesar adalah representasi pribadi saya tentang gadis (khas) Saudi dan penampilannya, (serta penampilan) yang sesuai dengan dirinya sebagai seorang Saudi," kata dia.

Baca juga:

Bagi model berusia 27 tahun itu, perannya saat ini mirip seperti duta budaya untuk negaranya dan mengatakan bahwa tujuan utama mengambil peran dalam kompetisi global adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dunia tentang Arab Saudi dan masyarakatnya.

@kompas.lifestyle Bilangnya sih nggak ada diet khusus, tapi kebanyakan finalis Abang None Jakarta badannya tetep bagus-bagus... kira-kira apa sih rahasianya? Cus simak jawabannya di sini! #abangnonejakarta #abnonjakarta #abangnone #tipsdiet ? Shik Shak Shok - Hassan Abu El So'oud
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com