Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasangan Suami Istri Beri Nama 12 Anak Pakai 4 Huruf yang Sama

Kompas.com - 14/04/2022, 12:00 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber The Sun

KOMPAS.com - Bagi kebanyakan pasangan yang sudah menikah, memiliki anak tentu merupakan kebahagiaan tersendiri.

Hal tersebut juga dirasakan pasangan asal Belgia, Gwenny Blanckaert dan Marino Vaneeno, yang telah dikaruniai 11 anak. Anak ke 12 akan lahir di bulan April ini.

Uniknya, pasangan tersebut memberikan nama anak mereka dengan "cuma" menggunakan empat huruf yang semuanya sama, yakni A, E, L, dan X.

Baca juga: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Memilih Nama Anak

Ada pun anak-anak itu terdiri dari tujuh putri dan empat putra. Sementara anak ke-12 adalah laki-laki.

"Kami menamai putra tertua kami Alex, dari nama ayah tiri Marino karena kami pikir itu nama yang indah," kata Blanckaert.

"Kemudian nama putra kedua kami adalah Axel. Dan setelah itu, kami mulai bingung."

"Kami menyadari bahwa itu adalah huruf yang sama, jadi kami memutuskan untuk melanjutkannya seperti ini," ujar dia.

Anak-anaknya pun memiliki nama sebagai berikut, Alex (13), Axel (12), Xela (11), Lexa (10), Xael (9), Xeal (8), Exla (5), Leax (4), Xale (2), Elax (1), dan Alxe.

Baca juga: Mengapa Kita Marah jika Nama Anak Dicontek Orang Lain?

Pasangan itu berencana untuk menamai anak ke-12 mereka menggunakan huruf yang sama dan mereka tidak akan memiliki anak lagi setelah dia lahir.

"Sejak awal, kami telah menetapkan standar di 12. Kemudian kami akan tetap berpegang pada itu," ujar Blanckaert.

Ketika BabyNames.com membagikan cerita pasangan tersebut di aplikasi TikTok, orang-orang tentu memiliki pendapat mereka tentang penamaan ini.

"Secara harfiah, apa perbedaan antara Xale, Xeal dan Xael?" seseorang bertanya.

"Mereka terdengar seperti model Tesla," komentar yang lain sambil bercanda.

"Sejujurnya saya pikir ini lumayan keren, dan saya suka ide itu," kata yang lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber The Sun
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com