Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Memasuki Masa Pensiun

Kompas.com - 15/04/2022, 12:28 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber Forbes

KOMPAS.com - Bagi orang-orang yang memiliki pekerjaan sebagai karyawan, masa pensiun merupakan siklus kehidupan atau life cycle yang tidak dapat dihindari.

Sama dengan siklus kehidupan lainnya, masa pensiun ternyata juga membutuhkan persiapan yang matang agar kita tidak memiliki banyak beban dan dapat menikmati hari tua dengan lebih nyaman, serta bahagia.

Oleh sebab itu, jika kita sudah mendekati masa pensiun, ada beberapa hal yang sebenarnya perlu diperhatikan supaya semuanya dapat berjalan dengan lancar dan sesuai rencana.

Nah, dilansir dari laman Forbes, berikut adalah sejumlah hal yang perlu diperhatikan sebelum memasuki masa pensiun dengan lebih tenang.

1. Memeriksa kesiapan finansial

Pertanyaan yang lebih besar mengenai pensiun adalah apakah kita sudah siap secara finansial untuk berhenti bekerja?

Maka dari itu, penting untuk menguji pendapatan dan pengeluaran sebelum kita benar-benar pensiun kerja.

Adapun pengujian ini membutuhkan penganggaran yang cermat.

Jadi, apabila kita tidak memiliki perencana keuangan, pastikan untuk melakukannya sendiri dengan detail dan semuanya tercukupi saat kita sudah pensiun nanti.

2. Melunasi pengeluaran yang besar

Jika kita memiliki impian mahal yang ingin kita wujudkan sebelum pensiun, sangatlah bijaksana untuk mengeluarkan uang saat kita masih bekerja.

Membeli mobil, perbaikan rumah, dan perjalanan mewah adalah beberapa hal yang harus dikejar saat kita masih menerima gaji.

Sebab, biaya hidup ini sering kali lebih mahal dari yang diharapkan dan kita tidak ingin mengganggu masa pensiun dengan menyelesaikan semua tagihan.

3. Mempelajari investasi

Mempelajari investasi dan bagaimana strategi melakukannya adalah hal yang penting sebelum masa pensiun tiba.

Yang terbaik adalah mengkonsolidasikan aset kita sebanyak mungkin dan membuat investasi yang menjanjikan di masa depan.

Beberapa saran dapat kita terapkan seperti mengubah rencana pensiun lama menjadi IRA, bekerja dengan perencana keuangan, dan memastikan kita tetap teguh dalam perencanaan.

4. Pilih gaya hidup yang sesuai

Habiskan masa-masa menjelang pensiun untuk mencari tahu gaya hidup apa yang ingin dijalani setelah kita berhenti bekerja.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com