Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meghan Markle Diprediksi Pernah Lakukan Operasi Plastik Ini

Kompas.com - 02/11/2023, 07:48 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

KOMPAS.com - Penampilan Meghan Markle selalu jadi sorotan sejak dinikahi Pangeran Harry pada 2018 lalu.

Warna kulitnya yang lebih eksotis daripada anggota keluarga Kerajaan Inggris lainnya memang membuatnya terlihat mencolok.

Hal ini ditopang pula dengan gaya rambut, makeup dan busananya yang sering kali kontroversial.

Baca juga: Menilik Gaya Busana Meghan yang Langgar Protokol Kerajaan Inggris...

Selain itu, banyak pula yang menduga jika mantan aktris televisi itu pernah memermak wajah dengan operasi plastik.

Dalam konten TikTok miliknya, dokter estetika London, Dr Richard Devine MBBS menjawab rasa penasaran publik soal wajah Duchess of Sussex itu.

Ia melakukan penilaian dengan membandingkan foto lama dan foto terbaru ibu dua anak itu untuk mengenali perbedaanya.

"Perbedaan utamanya adalah hidungnya,.terlihat lebih ramping dan bagian ujungnya juga tidak lagi terlalu lebar," ujarnya.

@doctor.devine Has Meghan Markle had anything done to her face? #meghanmarkle #botox #meghanmarkleface #beforeandafter #drdevine #royalfamily ? Calm LoFi song(882353) - S_R

Menurutnya, Meghan Markle setidaknya pernah menjalani sejumlah prosedur kecantikan di area hidung khususnya surgical rhinoplasty.

Surgical rhinoplasty alias nose job adalah operasi plastik untuk membentuk hidung menjadi lebih indah dengan tampilan yang berbeda.

Baca juga: Demi Good Looking, Para Selebritas Wanita Ini Rela Jalani Nose Job

Tak hanya itu, Meghan Markle juga menjalani prosedur kosmetik lainnya untuk mengoptimalkan penampilannya.

"Tidak banyak yang berubah pada kulit wajah Meghan tapi Anda tidak melihat kerutan sama sekali," terang Dr Devine, menggunakan foto yang berbeda.

Tidak terlihat ada garis lekukan di kulitnya baik di dahi maupun di sekitar mata meskipun perempuan Amerika Serikat itu tersenyum lebar.

"Dia menunjukkan ekspresi yang cukup banyak tetapi Anda tidak dapat melihat kerutan sama sekali, tidak ada apa pun di kerutan, tidak ada apa pun di sekitar mata," urainya.

Maka, ia menyimpulkan menantu Raja Charles itu juga rutin menjalani Botox.

Baca juga: Benarkah Botox Ampuh Hilangkan Kerutan Seketika? Cek Penjelasannya

Akan tetapi, ada kemungkinan jika wajah kencangnya itu didapat lewat perawatan wajah berkualitas tinggi yang dilakukan secara rutin.

Meghan Markle sempat menjadi gadis pembawa koper dalam acara kuis sebelum menikahi Pangeran HarryRepro bidik layar via People Meghan Markle sempat menjadi gadis pembawa koper dalam acara kuis sebelum menikahi Pangeran Harry

Sebagai bangsawan, Dr Devine merasa perempuan berusia 42 tahun tentunya memiliki akses terhadap produk perawatan kulit yang fantastis dan menjalani facial setiap minggu.

"Jadi itu tentunya berpengaruh pada penampilan kulit wajahnya," pungkasnya.

Baca juga: 4 Alasan Orang Bisa Kecanduan Operasi Plastik

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com