Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pilih Warna Lensa Kontak Makin Mudah dengan Teknologi AR

KOMPAS.com – Salah satu kekurangan dari membeli lensa kontak berwarna secara online adalah sulit menentukan warna yang paling sesuai dengan bentuk mata atau penampilan.

Menjawab tantangan tersebut, Eyelovin sebagai marketplace untuk lensa kontak dan eyewear, memperkenalkan fitur Virtual Try-On agar konsumen lebih mudah memilih warna lensa kontak.

“Kami melihat banyak customer yang kadang bingung dan ragu memilih warna lensa kontak, misalnya apakah cocok menggunakan warna cokelat atau abu-abu. Karena alasan inilah kami kembangkan fitur Virtual Try On,” kata CEO Eyelovin, Uhandanny Soebiantoro, dalam keterangan pers.

Fitur terbaru itu didukung oleh teknologi Augmented Reality (AR) yang tersedia di website dan aplikasi Eyelovin.

Uhandanny meyakini, teknologi ini dapat membantu konsumen yang masih bingung memilih warna dan diameter lensa kontak yang cocok walau tidak mencoba langsung.

“Selain itu teknologi AR juga lebih efektif karena alasan menjaga higienitas lensa kontak yang hanya bisa digunakan satu orang satu softlens,” katanya.

Eyelovin merupakan marketplace lensa kontak pertama di Indonesia, yang menyediakan dan mengkurasi lensa kontak dari berbagai merek, produk kesehatan mata dan pelengkap lensa kontak, seperti multipurpose solution water, travel kit, alat pembersih lensa kontak otomatis, dan sebagainya.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/07/16/073500720/pilih-warna-lensa-kontak-makin-mudah-dengan-teknologi-ar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke